1 year ago
D'Angelo Russell mengambil alih Los Angeles Lakers di kuarter keempat. Mencetak 12 poin di kuarter keempat dari total 28 poin di laga ini, untuk membantu Lakers menang 106-103 atas Orlando Magic, di Los Angeles, Senin malam (30/10) waktu Amerika Serikat. Russell mencetak 10 tembakan dari 14 percobaan di pertandingan ini.
1 year ago
Philadelphia 76ers rupanya tak ingin berlarut-larut dengan masalah James Harden. Akhirnya mereka meluluskan permintaan pemain berjenggot lebat tersebut dengan menyetujui kesepatakan pertukaran pemain dengan LA Clippers. Perpindahan ini sesuai dengan yang dikehendaki oleh Harden.
1 year ago
Memasuki pekan kedua di NBA 2023-2024, ada tiga tim yang belum tersentuh kekalahan. Tiga tim tersebut adalah Boston Celtics, Denver Nuggets, dan Dallas Mavericks. Awalnya ada Orlando Magic, namun hari ini, Senin (30/10) waktu Amerika Serikat, mereka kalah dari Los Angeles Lakers.
1 year ago
Stephen Curry mencetak 42 poin dalam kemenangan Golden State Warriors 130-102 atas New Orleans Pelicans, Senin malam (30/10) waktu setempat. Curry adalah pemain pertama dengan 40 poin+ lebih dari sekali di musim 2023-2024. Warriors bermain tanpa Klay Thompson (nyeri lutut) dan Jonathan Kuminga (cedera lutut) dan Pelicans bermain tanpa Brandon Ingram (nyeri lutut).
1 year ago
Los Angeles Lakers tidak sedang baik-baik saja. Apa yang diharapkan dari penggemar di awal musim tidak terwujud. Mereka harus melihat tim kesayangannya kalah. Ditambah lagi skenario yang dibuat kepala pelatih Darvin Ham, tampaknya belum bisa diwujudkan dalam waktu dekat.
1 year ago
James Harden kembali absen membela Philadelphia 76ers. Keputusan ini diambil oleh tim, karena masih dalam tahap pemulihan kondisi fisik. Setidaknya begitu kata kepala pelatih Nick Nurse kepada nba.com. Tapi pelatih Nurse sendiri juga mengeluh bahwa Joel Embiid butuh bantuan.
1 year ago
Denver Nuggets menjadi tim yang belum terkalahkan dalam 3 gim. Mereka menggulung Oklahoma City Thunder 128-95 di Paycom Center. Usai memenangkan pertandingan itu, Nikola Jokic memuji ruki Chet Holmgren. Tetapi MVP NBA dua kali itu juga memberikan nasihat kepada Chet.