1 year ago
Timnas Indonesia menjaga asa untuk melangkah ke semifinal FIBA Women’s Asia Cup 2023 Divisi B. Indonesia menekuk Malaysia 60-55 pada Senin (14/8) di Nimibutr Stadium, Thailand. Dalam klasemen sementara grup A, Indonesia berada di posisi kedua di bawah Iran.
1 year ago
Cina mengakhiri dominasi Jepang dalam FIBA Women Asia Cup dalam satu dekade terakhir. Cina menjadi juara FIBA Women Asia Cup 2023. Mereka menang tipis 73-72 dari Jepang di pada Minggu (2/7) di State Sports Centre, Sydney.
3 years ago
PP Perbasi memberi apresiasi atas pencapaian timnas Indonesia di ajang FIBA Women's Asia Cup 2021 Division B. Meski gagal promosi ke Division A, namun Indonesia bisa menduduki peringkat ketiga. Selanjutnya, PP Perbasi berjanji untuk menggulirkan liga putri. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas pemain basket putri Indonesia.
3 years ago
Babak penyisihan grup FIBA Women's Asia Cup 2021 Divisi B sudah berakhir. Yordania dan Lebanon langsung masuk ke babak semifinal setelah sapu bersih di masing-masing grup. Sementara tim peringkat dua dan tiga akan bertanding lagi untuk memperebutkan satu tiket ke semifinal.
3 years ago
Timnas putri Indonesia membuktikan bahwa mereka tidak boleh diremehkan dalam turnamen FIBA Women's Asia Cup 2021 Divisi B, di Amman, Yordania. Sebab di laga pertama, mereka menumbangkan salah satu tim yang diunggulkan untuk mendapatkan promosi ke Divisi A, Kazakhstan. Indonesia menang 79-69 atas Kazakhstan di pertandingan pertamanya, Sabtu malam, waktu setempat.
3 years ago
Bulan November 2021 merupakan momentum untuk kebangkitan Tim Nasioal Bola Basket Indonesia. PP Perbasi ingin fokus pada program timnas di semua sektor. Timnas Indonesia senior putra akan berjuang di Kualifikasi FIBA World Cup 2023. Lalu timnas putri berlaga di FIBA Women’s Asia Cup 2021. Sedangkan di sektor usia muda, PP Perbasi sedang membentuk Timnas Elite Muda yang baru. Mereka disiapkan untuk mengikuti IBL 2022.
3 years ago
FIBA Women's Asia Cup 2021 Divisi B akan digelar di Amman, Yordania, pada 7-13 November mendatang. Enam negara berjuang demi satu tujuan, yaitu promosi ke Divisi A. Indonesia termasuk dalam enam negara tersebut. Berikut profil singkat tentang enam peserta FIBA Women's Asia Cup 2021 Divisi B.