1 month ago
Wasit NBA memiliki gaji yang besar. Bayaran mereka memang tidak setinggi pemain dan pelatih. Wasit menjadi daftar “karyawan” NBA dengan gaji tertinggi ketiga. Posisi pertama tentu saja pemain. Kemudian pelatih di posisi kedua.
1 month ago
IBL terus berupaya meningkatkan kualitas liga. IBL bekerja sama dengan PP Perbasi untuk membuat program penyaringan wasit khusus liga. Nantinya hanya wasit yang lolos seleksi yang bisa memimpin pertandingan IBL.
2 months ago
NBA sebelumnya sudah mencoba teknologi baru buatan Sony tersebut di musim 2023-2024. Hawk Eye digunakan NBA untuk menentukan out-of-bounds dan goaltending calls. Namun liga berencana melangkah lebih jauh, dengan menerapkan teknologi tersebut secara keseluruhan dalam pertandingan. Mereka butuh tim untuk mengawasi penerapan teknologi ini di lapangan.
3 months ago
FIBA telah resmi mengumumkan daftar wasit yang akan bekerja di Olimpiade Paris 2024 mendatang. Tiga puluh nama wasit dipilih dari seleksi yang melibatkan 40 wasit FIBA. Mereka akan memimpin di turnamen bola basket Olimpiade putra dan putri.
1 year ago
NBA tampaknya berlaku adil kepada semua anggota komunitasnya. Ini setelah mereka menurunkan jabatan wasit Ben Taylor, karena kritik keras pemain Toronto Raptors, Fred VanVleet. Sebaliknya, wasit Taylor juga berterima kasih kepada VanVleet yang sudah mengingatkan dirinya tentang sikap dalam memimpin pertandingan.
1 year ago
Sampai saat ini, hanya ada tiga wasit NBA yang pernah bermain di NBA. Tetapi ke depan bakal ada wasit keempat yang berasal dari pemain. Dia adalah Smush Parker. Pemain yang tenar bersama Los Angeles Lakers di tahun 2005 hingga 2007. Parker kabarnya sedang merintis karier untuk menjadi wasit NBA.
2 years ago
Wasit NBA Tony Brown menutup usia pada Kamis (20/10). Ia menghembuskan nafas terakhir pada usia tahun. Brown meninggal setelah berjuang melawan kanker pankreas selama setahun terakhir.