2 years ago
Indonesia menutup Jendela 2 FIBA World Cup 2023 Qualifier juga dengan kekalahan atas Yordania. Di gim ini, selain Abraham Grahita dan Brandon Jawato, pemain starter lain tampak kesulitan menemukan performa terbaik mereka.
2 years ago
Jendela pertama Kualifikasi FIBA World Cup 2023 sudah dilalui Timnas Indonesia. Dua kali melawan Lebanon, dua kali kekalahan didapat timnas dalam pertandingan yang digelar di Zouk Mikael Arena, Lebanon, untuk penyisihan Grup C. Pertama, timnas menyerah 38-96, kemudian takluk 64-110 pada laga kedua. Setelah berita yang simpang siur, akhirnya PP Perbasi dan manajemen Timnas Indonesia mengakui kalau Lester Prosper dan Arki Dikania Wisnu positif Covid-19, sehingga tidak bisa tampil.
2 years ago
Pertandingan kedua Indonesia melawan Lebanon bakal berbeda. Lester Prosper akan turun di laga kedua Kualifikasi Kualifikasi FIBA World Cup 2023 jendela pertama Grup C Zona Asia, yang digelar Senin malam, 29 November 2021, waktu setempat. Prosper absen di pertandingan pertama karena terkendala tes usap.
2 years ago
PP Perbasi melayangkan surat protes kepada federasi bola basket Lebanon. Ini menyusul adanya pemotongan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum pertandingan timnas Indonesia melawan Lebanon di Kualifikasi FIBA World Cup 2023, Sabtu dini hari, 27 November 2021.
3 years ago
Bulan November 2021 merupakan momentum untuk kebangkitan Tim Nasioal Bola Basket Indonesia. PP Perbasi ingin fokus pada program timnas di semua sektor. Timnas Indonesia senior putra akan berjuang di Kualifikasi FIBA World Cup 2023. Lalu timnas putri berlaga di FIBA Women’s Asia Cup 2021. Sedangkan di sektor usia muda, PP Perbasi sedang membentuk Timnas Elite Muda yang baru. Mereka disiapkan untuk mengikuti IBL 2022.
3 years ago
Setelah ada kesepakatan antara kantor FIBA Asia dan FIBA Oceania, maka turnamen Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 untuk tim peringkat ketiga digeser ke Jeddah, Arab Saudi. Rencana awalnya, turnamen ini digelar di Jakarta, 12-14 Agustus. Namun karena semua penyelenggaraan di Indonesia mundur, maka FIBA menggeser babak kualifikasi terakhir ini.
3 years ago
Perhelatan FIBA Asia Cup 2021 kurang lebih tinggal dua bulan lagi. Timnas Indonesia sudah dinyatakan lolos babak 16 besar berstatus sebagai tuan rumah. Namun Indonesia tetap mengikuti Kualifikasi Terakhir (Second Round Qualification) di Jakarta, 12-14 Agustus 2021. Untuk itu, timnas tampaknya tak mau ngoyo. Mereka berniat mematangkan tim sebelum babak utama dimulai.