2 years ago
Bagi penggemar Michael Jordan, tentu tahu tentang peristiwa yang dikenal sebagai "Shattered Backboard". Peristiwa tersebut jadi momen bersejarah dalam perjalanan karier Jordan. Berkaitan dengan peristiwa itu dan koleksi barang peninggalan Michael Jordan, maka sepatu Air Jordan 1 yang dipakai pada saat itu bisa laku sehargan 615 dolar Amerika, atau setara dengan 9,5 miliar rupiah. Tapi rekor penjualan tersebut pecah pada tahun 2021.
2 years ago
Mungkin artikel kali ini tidak ada kaitan erat dengan bola basket. Tapi ada irisan yang membuatnya menarik untuk kita ketahui. Terutama bagi sneakershead. Kalau Anda penggemar WWE (World Wrestling Entertainment), pasti melihat beberapa pegulat memakai sneakers. Bukan lagi sepatu boot tinggi atau sepatu gulat dengan sol karet tipis yang menjaga penggunanya tidak terpeleset di matras. Tapi sekarang berubah, dan salah satu legenda WWE bernama Stone Cold Steve Austin menceritakan bagaimana masuknya
2 years ago
Pada 4 November 2022, waktu Amerika serikat, Brooklyn Nets mengeluarkan skorsing untuk Kyrie Irving karena tuduhan anti-semetic. Di hari yang sama, Nike menyatakan bahwa mereka menghentikan kerjasama dengan Kyrie Irving untuk sementara waktu. Kemudian tiga hari setelahnya, Nike meminta semua toko menarik sepatu Kyrie 8. Toko-toko Nike bahkan tidak diijinkan memajang sepatu tersebut dalam etalase.
2 years ago
Pemain Dallas Mavericks Christian Wood sudah memakai adidas sejak dimulainya NBA musim 2022-2023. Sekitar tiga minggu lalu, dia menggemparkan jagad basket Filipina dengan menggunakan adidas Harden Vol.5 "Manila Heritage" yang dirancang oleh desainer Filipina. Lalu pada hari Kamis, 3 November 2022, waktu Indonesia, Wood resmi menjadi duta baru merek adidas.
2 years ago
Khaled Mohammed Khaled atau yang lebih dikenal dengan DJ Khaled adalah seorang disc jockey dan produser musik asal New Orleans, Amerika Serikat. Selain bergelut di dunia musik, DJ Khaled ternyata seorang sneakerhead yang bisa dibilang "gila". Koleksi sepatunya bernilai miliaran dolar AS. Dia juga termasuk penggila Jordan Brand. Sehingga Michael Jordan memberikan perlakuan istimewa kepadanya.
2 years ago
Nike sebagai produsen perlengkapan olahraga, sudah bertahun-tahun menguasai NBA. Meski dominasi Nike sulit digoyahkan, namun mereka tidak mau terlena. Nike terus menancapkan cengkeramannya di NBA. Mereka baru saja merekrut 14 duta dari pemain debutan.
2 years ago
Mendiang Kobe Bryant terpilih sebagai NBA All-Star 1998. Sementara di tahun yang sama, Michael Jordan bermain di All-Star untuk terakhir kalinya sebagai pemain Chicago Bulls. Momen inilah yang membuat sepatu adidas Crazy 8 yang dipakai Bryant pada laga All-Star jadi incaran para kolektor. Kabarnya, sepatu tersebut sudah laku dengan harga 27 ribu dolar AS, atau setara dengan 219 juta rupiah pada tanggal 20 Oktober 2022.