Indonesian Basketball League
Cepat dan Akurat
Dua kata ini adalah dua kata yang terlintas di kepala saya saat melihat pertandingan-pertandingan NBA dewasa ini. Bahkan, dua kata itu tak berkurang meski perta...
FIBA Setujui Konsep "Test Event", IBL Bisa Pakai Venue World Cup 2023 di Jakarta
Indoor Multifunction Stadium (IMS) akan selesai pada awal Juni mendatang. Proses pembangunan sudah mencapai 96 persen. Dalam rapat koordinasi antar kementerian di Wisma Kemenpora, Jakarta pada Senin (10/4) itu, Panitia Pelaksana FIBA World Cup 2023 Indonesia memaparkan ada dua agenda test event.
Jadi Menpora Baru, Dito Ariotedjo Mundur dari Rans Pik Basketball
Jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) sudah terisi. Dito Ariotedjo resmi menjabat sebagai menpora baru. Ia dilantik oleh Presiden Joko Widodo pada Senin (3/4) di Istana Negara, Jakarta. Dito menggantikan Zainudin Amali yang mengundurkan diri setelah terpilih sebagai Waketum I PSSI.
IBL All-Star Game 2023 Jadi Milik Tim Future
IBL All-Star menutup paruh pertama musim 2023. Dengan tema Legacy for the Future, All-Star Week tersaji pada Minggu (18/3) di Knight Stadium, Semarang. Selain menampilkan All-Star Game antara Tim Legacy vs Tim Future, juga ada event skill challenge, 3-point contest, dan slam dunk contest.
Yudha Gugup saat 3 Point, Galloway Semarakkan Dunk Contest
Yudha Saputera menjadi juara baru 3-point contest. Dalam kontes tersebut, Yudha mengalahkan saingannya yaitu Muhamad Arighi (Pelita Jaya), Sandy Febriansyakh (Bali United Basketball), Stefan Neno (RJ Amartha Hangtuah), Lutfi Koswara (Bali United Basketball), Juan Laurent (Satria Muda Pertamina Jakarta) dan Hans Abraham (Prawira Harum Bandung).
Bangkit dan Kalahkan Rans, Satria Muda Memimpin Hingga Jeda Musim
Satria Muda menutup Seri 5 Semarang dengan sempurna. Mereka bangkit dan merebut kemenangan dari Rans Pik Basketball 67-58 di Knight Stadium, Semarang pada Sabtu (18/3). Dengan hasil ini Satria Muda juga menyapu bersih kemenangan pada seri tersebut.
Tangerang Hawks Sudahi Perlawanan Elang Pacific Caesar
Tangerang Hawks Basketball menuju jeda musim dengan lega. Mereka menutup Seri 5 Semarang dengan kemenangan atas Elang Pacific Caesar Surabaya 62-57 pada Sabtu (18/3). Dengan hasil itu, Hawks kini mencapai rekor 6-12 musim ini termasuk tiga kemenangan beruntun. Sedangkan Pacific terpuruk dalam kekalahan ke-17 dari 19 gim.