1 year ago
Puerto Riko keluar sebagai pendamping Serbia di ronde kedua dari Grup B, Rabu (30/8). Memainkan laga terakhir mereka melawan Cina, Puerto Riko menang 107-89. Cina masih terus melanjutkan kesulitan mereka mendobrak pertahanan lawan. Hal ini terbukti dengan tak sekalipun mereka berada di depan Puerto Riko atau bahkan menyamakan kedudukan.
1 year ago
Sudan Selatan meraih kemenangan pertamanya sekaligus menyingkirkan Cina dari Piala Dunia FIBA 2023. Sudan Selatan menumbangkan Cina 89-69 pada Senin (28/8) di Araneta Coliseum, Manila.
1 year ago
Cina juga tak kuasa membendung Serbia, Sabtu (26/8). Tanpa perlawanan berarti, Serbia menang 105-63. Cina benar-benar tak punya jawaban atas permainan Serbia yang mematikan. Serbia tak terbendung di bawah ring dengan akurasi mencapai 80 persen. Di luar tripoin pun, mereka juga tajam dengan 46 persen (13/28).
1 year ago
Piala Dunia FIBA 2023 akan dimulai. Untuk membantu obrolan kalian dengan teman-teman saat nobar atau nongki aja, sila baca ulasan kami tentang peta kekuatan setiap grup yang berlaga!
1 year ago
Kyle Anderson menjadi warga Asia. Pemain Minnesota Timberwolves tersebut mendapatkan status sebagai warga negara Cina. Hal tersebut diumumkan oleh Chinese Basketball Association (CBA) melalui akun Weibo pada Senin (24/7).
1 year ago
Cina mengakhiri dominasi Jepang dalam FIBA Women Asia Cup dalam satu dekade terakhir. Cina menjadi juara FIBA Women Asia Cup 2023. Mereka menang tipis 73-72 dari Jepang di pada Minggu (2/7) di State Sports Centre, Sydney.
1 year ago
Kualifikasi FIBA World Cup 2023 sebanyak 6 window telah selesai. Dari 32 tim yang lolos, Asia mengirimkan delapan wakil. Selain Jepang dan Filipina yang berstatus sebagai tuan rumah, wakil Asia yang lolos adalah Australia, Cina, Iran, Jordania, Lebanon, dan Selandia Baru.