IBL

260623
Victor Wembanyama Tidak Perkuat Prancis di FIBA World Cup 2023
Kita tidak akan menyaksikan Victor Wembanyama berlaga di Indonesia Arena, Jakarta pada FIBA World Cup 2023 mendatang. Pilihan pertama NBA Draft 2023 itu memutuskan tidak memperkuat Prancis. Ia ingin fokus mempersiapkan musim pertamanya dengan San Antonio Spurs dan Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung di tanah airnya.
Pada 10 Juli Mendatang, Tiket FIBA World Cup 2023 Mulai Harga Rp100 Ribu
Penjualan tiket FIBA World Cup 2023 sedang berlangsung. Untuk saat ini tiket yang dijual masih berupa paket follow my team, weekend pass, dan venue pass. Untuk tiket reguler per gim akan dijual mulai 10 Juli mendatang.
Playoff IBL 2023 Pakai Format Kandang-Tandang, Britama Arena Paling “Laris”
Babak playoff IBL 2023 tidak akan berpusat dalam satu tempat dengan format seri lagi. Liga memberikan kesempatan tim-tim untuk menjadi penyelenggara kompetisi. Format kandang-tandang akan kembali digunakan. Terakhir kali format itu digunakan saat final IBL 2019 antara Aspac dan Satria Muda.