IBL

050523
LeBron: Lakers Harus Pensiunkan Jersey Anthony Davis Suatu Saat Nanti
Anthony Davis tampil dominan pada gim pertama Los Angeles lakers vs Golden State Warriors. Ia mencetak 30 poin, 23 rebound, dan 5 asis. Davis membantu Lakers merebut gim 1 dengan kemenangan 117-112 pada 2 Mei lalu di Chase Center. Penampilan Davis mendapat pujian dari LeBron James.
Luka Doncic Beri Santunan Korban Penembakan Massal di Serbia
Penembakan massal terjadi di sebuah sekolah dasar di Belgrade, Serbia pada Rabu (3/5). Kejadian itu menewaskan 8 anak dan seorang petugas keamanan. Melalui yayasannya, Luka Doncic Foundation, pemain Dallas Mavericks itu akan membayar seluruh biaya pemakaman dan konseling bagi para korban.
Gagal di Playoff, Bucks Pecat Mike Budenholzer
Kebersamaan Mike Budenholzer dan Milwaukee Bucks berakhir. Budenholzer menjadi pelatih ketiga dari empat juara NBA terakhir yang gagal mempertahankan gelar. Hal serupa juga terjadi kepada Nick Nurse yang dipecat Toronto Raptors dan Frank Vogel yang didepak Los Angeles Lakers.
8 Tripoin Klay dan Total 21 Tripoin Warriors Bungkam Lakers di Gim 2
Golden State Warriors mendominasi Gim 2 dan bungkam Los Angeles Lakers 127-100, Kamis (4/5), waktu setempat. Perubahan starter dan akurasi Warriors yang paten d...