Berita
Patty Mills Jadi Pemain Australia Pertama yang Tampil 900 Pertandingan di NBA
Sejarah baru tercipta bagi basket Australia. Meski Utah Jazz pada akhirnya kalah dari Milwaukee Bucks, Kamis malam (7/11) waktu Amerika Serikat, namun Patty Mills mencetak sejarah dengan memainkan pertandingan NBA ke-900 dalam kariernya. 
Yuki Kawamura Jadi Pemain Kelahiran Jepang Keempat yang Mencetak Poin di NBA
Pemain garda pendatang baru Memphis Grizzlies Yuki Kawamura mencetak poin NBA pertamanya dalam kariernya pada Rabu malam (7/11) waktu Amerika Serikat, melawan Los Angeles Lakers. Kawamura adalah pemain kelahiran Jepang keempat yang mencetak poin di NBA. Ia bergabung dengan Rui Hachimura, Yuta Watanabe, dan Yuta Tabuse.
Semua Pemain Spurs Tidak Tahu Kabar Gregg Popovich
Pelatih sementara San Antonio Spurs Mitch Johnson memberikan pernyataan tentang pentingnya kehadiran Gregg Popovich, menyusul apa yang diumumkan tim sebagai absen tanpa batas waktu setelah mengalami masalah kesehatan pada hari Sabtu di Frost Bank Center. Namun sampai pertandingan terakhir melawan Portland Trail Blazers, Popovich belum berbicara dengan satu pun pemain San Antonio.
Akhirnya! Bronny James Dipindahkan ke G-League
Los Angeles Lakers menugaskan Bronny James ke afiliasi G-League mereka, South Bay Lakers, pada hari Kamis (7/11) waktu Amerika Serikat. Bronny telah bermain dalam tiga pertandingan untuk Lakers, mencetak empat poin dalam total 13 menit bermain. LeBron dan Bronny membuat sejarah NBA pada 22 Oktober ketika mereka menjadi ayah dan anak pertama yang bermain bersama selama kemenangan Lakers di pertandingan pembuka musim atas Minnesota.
Damian Lillard Hentikan Tren Buruk Bucks
Damian Lillard mencetak 34 poin untuk mengakhiri enam kekalahan beruntun, dan mengantongi kemenangan kandang pertama mereka musim ini. Bucks menang 123-100 atas Utah Jazz pada 7 November. Lillard melesakkan 4 tripoin dan total 12 dari 22 tembakan dari lapangan. 
Giannis Tidak Minta Ditukar Meski Bucks Sedang Buruk
Banyak kabar beredar Giannis Antetokounmpo tidak puas dengan Milwaukee Bucks. Ini tidak lepas dari Bucks yang menelan 1-6. Tapi Bobby Marks dalam NBA Today menyebutkan bahwa Giannis akan tetap di Bucks bagaimanapun hasilnya.
Ja Morant Masih Dendam dengan Lakers
Los Angeles Lakers memiliki tempat khusus bagi Ja Morant. Tapi bukan hal yang baik. Sebab, Lakers memberikan kenangan buruk untuk Morant. Saat memiliki kesempatan melawan Lakers, Morant pun memiliki motivasi ekstra.