IBL

DeMarcus Cousins terakhir tampil di pertandingan resmi pada 13 Juni 2019. Saat itu, dia masih berbaju Golden State Warriors, dan bermain melawan Toronto Raptors di gim keenam Final NBA 2019. Setelah itu, Cousins tidak muncul di pertandingan resmi karena cedera. Namun secara status kepemilikan pemain, Cousins musim lalu sempat dibeli oleh Los Angeles Lakers. Meski tidak muncul dalam pertandingan. Berstatus sebagai pemain "free agent", Cousins akhirnya menandatangani kesepakatan setahun dengan Houston Rockets.

Cousins merupakan salah satu bigman menakutkan di liga. Pada musim 2016-2017, saat masih bersama Sacramento Kings, Cousins mampu mencetak 27,8 poin dan 10,6 rebound per gim. Kemudian pada 20 Februari 2017, Cousins dan Omri Casspi ditukar dengan Tyreke Evans, Buddy Hield, dan Langston Galloway ke New Orleans Pelicans.

Bersama Pelicans, Cousins sempat mencetak rata-rata 25,2 poin dan 12,9 rebound, dan 5,4 asis per gim di musim 2017-2018. Lalu petaka menimpanya di bulan Januari 2018. Cousins menderita cedera Achilles, yang membuatnya berhenti dari kompetisi setelah melakoni 48 pertandingan. Di akhir tahun, Cousins menjalani operasi untuk menyembuhkan cederanya.

Cousins akhirnya direkrut oleh Golden State Warriors untuk musim 2018-2019. Meski hanya bermain 30 gim di musim reguler, kembalinya Cousins saat ini membawa keyakinan bahwa Warriors bisa mengamankan gelar NBA 2019. Tetapi Warriors kalah dari Toronto Raptors di final, karena Kevin Durant dan Klay Thompson cedera.

Perjalanan Cousins mencari cincin juara NBA berlanjut ke Los Angeles Lakers. Pada musim awal 2019-2020, Lakers sudah terlihat menakutkan dengan Anthony Davis dan LeBron James dalam rosternya. Cousins siap menjadi juara meski hanya berperan sebagai pemain pengganti. Tapi pada 15 Agustus, tepatnya dalam latihan pra-musim, Cousins mengalami cedera ACL. Dia harus beristirahat selama satu musim penuh, hingga kontraknya dengan Lakers berakhir.

Menurut Shams Charania dari The Athletic, Cousins sudah setuju untuk bermain di Rockets musim depan. Lalu Tim MacMahon dari ESPN menambahkan bahwa kontrak tersebut hanya satu musim dan tanpa jaminan di masa depan. Cousins saat ini berusia 30 tahun dan sudah bermain 565 pertandingan musim reguler dan delapan gim playoff sepanjang kariernya. Cousins akan menjalani musim ke-11 dalam kariernya bila jadi tampil berseragam Rockets. (tor)

Foto: Silver Screen and Roll

Komentar