Toronto Raptors menyeret Boston Celtics ke Gim 7 Semifinal Wilayah Timur. Ini setelah kemenangan 125-122 di gim keenam yang diselesaikan setelah melewati dua kali babak tambahan waktu (overtime). Raptors berhasil bangkit setelah sempat tertinggal 0-2 di awal semifinal.

Awalnya, Celtics akan berpesta di gim keenam ini. Mereka sudah unggul 3-2 dan terlihat menjanjikan di awal pertandingan gim keenam. Tetapi Raptors sepertinya tidak mau menyerah begitu saja.

Menariknya, di dua menit tersisa di kuarter keempat, kedua tim mengalami kebuntuan. Tetapi sebelum itu, Daniel Theis membuat Celtics menyamakan kedudukan, 98-98, lewat slam-dunk. Buzzer kuarter keempat berbunyi tanpa tambahan poin dari masing-masing tim.

Pada babak tambahan pertama, kedua tim sama-sama mencetak delapan poin. Lagi-lagi, gim harus diperpanjang selama lima menit untuk kedua kalinya. Di 11 detik terakhir, Lowry membuat Raptors unggul 123-119. Tatum kemudian membalasnya dengan tripoin. Celtics mengejar 122-123.

Raptors bisa mengunci kemenangan setelah Norman Powell mendapatkan dua tembakan gratis di lima detik terakhir. Tambahan dua poin membuat Raptors unggul 125-122. Upaya Marcus Smart di detik-detik akhir gagal, sehingga Celtics harus menerima kekalahan tersebut.

Kyle Lowry memimpin perolehan poin Raptors dengan 33 poin. Norman Powell muncul dari bangku cadangan dengan torehan 23 poin. Powell mencetak lebih dari separuh poin Raptors di babak tambahan. Fred VanVleet mencetak 21 poin, disusul Serge Ibaka (13 poin), OG Anunoby (13 poin dan 13 rebound), dan Pascal Siakam (12 poin).

Marcus Smart dari Celtics membuat tripel dobel di gim tersebut dengan mencetak 23 poin, 11 rebound, dan 10 asis. Jayson Tatum juga hampir menyamai Smart setelah mencetak 29 poin, 14 rebound, dan 9 asis. Daniel Theis menyumbang 18 poin. Sedangkan poin terbanyak untuk Celtics kali ini dibuat oleh Jaylen Brown dengan sumbangan 31 poin dan 16 rebound.

Bila berlangsung dalam kondisi normal, semifinal yang melibatkan dua tim ini bakal berlangsung seru. Karena kedua tim ini sama-sama menang di laga tandang. Tetapi karena ada di "gelembung" NBA, keseruan itu tidak terasa. Karena mereka bersaing di tempat yang netral.

Gim 7 antara Raptors melawan Celtics akan digelar Jumat, 11 September waktu setempat. (tor)

Foto: Raptors

Populer

Nike Air Force 1 Low "Black Mamba" Hadir Kembali
Ron Artest Doakan LeBron James Bermain Sampai 25 Musim
James Harden Tampil Impresif Meski Dicemooh Pendukung Sixers Sepanjang Laga
Scotty Pippen Jr. Bangkitkan Memori Sang Ayah di Chicago
Kawhi Leonard Otomatis Tidak Masuk Nominasi Gelar Individu NBA Musim Ini
Heat Berlindung Di Balik Performa Impresif Jimmy Butler Saat Kalahkan Mavericks
Mark Cuban Dilarang Duduk di Dekat Mavericks Selama Laga Tandang
Andy "Batam" Poedjakesuma Pamitan di Bandung
Frank Vogel: Andre Drummond Membuat Lakers Lebih Baik
Trae Young Pilih Jordan Brand