Para veteran muncul untuk menyelamatkan Los Angeles Lakers di saat-saat penting. LeBron James dan Rajon Rondo membuat Lakers unggul 30-20 di kuarter keempat, yang membawa mereka mengunci kemenangan, 112-102, di Gim 3 Semifinal Wilayah Barat, Selasa, 8 September waktu setempat.

Kenyataannya, kedua pemain tersebut sudah jauh dari usia prima. James berusia 35 tahun, dan Rondo memasuki usia 34 tahun. Namun di gim ketiga ini mereka terlihat lebih muda dari usianya. James mencetak 36 poin, 7 rebound, 5 asis, 1 steal, dan 4 blok. Sedangkan Rajon Rondo membuat 21 poin dan 9 asis. Penampilan mereka berdua mendukung dua pemain muda lainnya, yaitu Anthony Davis yang mencetak 26 poin dan 15 rebound, serta Kyle Kuzma yang menyumbang 14 poin.

James sangat bersemangat ketika mendapatkan penjagaan Rockets. justru dirinya mampu mencetak 8 dari 15 poin pertala Lakers. James sudah mencetak 29 poin saat babak pertama usai. Meski tertinggal 61-64, James dan Lakers sama sekali tidak khawatir.

Untungnya, James mendapat bantuan yang sangat dibutuhkan di babak kedua. Bahkan bantuan ini jauh lebih baik dari sebelumnya. Di kuarter keempat, Rajon Rondo mengendalikan serangan Lakers. Dia mencetak sepasang tripon yang menjauhkan Lakers dari kejaran Rockets.

Rockets tidak memiliki jawaban untuk Lakers di babak kedua. Meskipun mereka harus mengakui kalau persentase tembakan Rockets memang turun di babak kedua. Pada gim ini Rockets memasukkan 38 dari 81 percobaan tembakan, termasuk 12 dari 30 tripoin.

James Harden mencetak 33 poin, dan Russell Westbrook menambahkan 30 poin. Jeff Green menyumbang 16 poin, disusul Eric Gordon dan Robert Covington dengan masing-masing mencetak 10 poin.

Lakers akan berusaha meningkatkan keunggulan menjadi 3-1 di gim keempat nanti. Mereka tampaknya tidak ingin berlama-lama di semifinal Wilayah Barat. Gim keempat akan berlangsung Kamis, 10 September waktu setempat. (tor)

Foto: NBA

Populer

Ponsel Rusak Jadi Saksi Kekecewaan Luka Doncic
Tak Kunjung Juara NBA, James Harden Menyalahkan Stephen Curry
Kontrak dan Jabatan Baru untuk Rob Pelinka 
Anthony Edwards Membuat Magic Johnson Takut
Grizzlies Tantang Thunder di Playoff Putaran Pertama
Heat Lolos ke Playoff NBA 2025 Setelah Menyingkirkan Hawks
Nico Harrison Meragukan Kesetiaan Luka Doncic
Hawks Ingin Menjaga Tradisi Turnamen Play-In NBA
Bronny James Berperan Jadi Anthony Edwards Dalam Latihan Lakers
Target Indiana Pacers di Playoff NBA 2025