NBA benar-benar kembali. Setelah memutuskan hiatus karena pandemi virus korona per 11 Maret lalu, NBA akhirnya merilis jadwal kelanjutan musim 2019-2020. Setelah sempat keluar kabar liga akan kembali dilanjutkan pada 31 Juli 2020, jadwal terbaru mengalami perubahan dari kabar tersebut. Kelanjutan musim 2019-2020 akan dimulai pada 30 Juli 2020, waktu setempat.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, ada 22 tim dari total 30 tim NBA yang akan melanjutkan musim. Tim-tim yang masuk adalah mereka yang masih memiliki peluang untuk lolos ke playoff. Sementara delapan tim lainnya langsung menutup musim dan dipersilakan menatap musim yang baru.

Hal yang menarik dari kembalinya NBA ini adalah kesamaan jadwal dengan awal musim NBA yang digelar Oktober lalu. Ada dua gim di Kamis, 30 Juli 2020 tersebut dan tiga dari empat tim yang bertanding di hari itu adalah tim yang sama bertanding di hari pembuka musim. Ketiganya adalah New Orleans Pelicans, Los Angeles Lakers, dan Los Angeles Clippers.

Bedanya, Pelicans kali ini akan berhadapan dengan Utah Jazz. Sedangkan di Oktober lalu, mereka berhadapan dengan Toronto Raptors.Pelicans juga akan diperkuat oleh Zion Williamson yang di gim pembuka musim masih absen lantaran cedera. Jazz justru sebaliknya. Mereka telah dipastikan kehilangan Bojan Bogadnovic yang naik meja operasi. Kekosongan Bogdanovic kemungkinan akan diisi oleh Jordan Clarkson. Pun demikian, mengenai pemain pengganti satu slot kosong mereka, Jazz hingga kini belum memberi pengumuman.

Di sisi lain, tampaknya NBA sangat gemar melihat pertarungan dua Los Angeles. Akan tetapi, ada perubahan besar di antara gim pembuka musim dan sekarang.Di pembuka musim lalu, Clippers tampil tanpa Paul George yang masih cedera. Sedangkan kali ini, mereka siap tampil penuh plus Marcus Morris, Reggie Jackson, dan Joakim Noah yang datang di tengah musim. Sebaliknya, Lakers justru tampil pincang seiring keputusan Avery Bradley yang menepi di seluruh kelanjutan musim. Dwight Howard juga berwacana melakukan hal serupa, tapi belum memberi keputusan resmi. Lakers sendiri hingga kini belum menentukan siapa pemain pengganti Bradley dan Howard (jika jadi).

Satu lagi perbedaan antara gim kali ini dengan gim pembuka adalah kepastian keduanya sudah pasti lolos ke playoff. Hal ini bisa jadi mempengaruhi level keseriusan pertandingan. Apalagi, kedua tim sama-sama sudah absen berlatih dan bertanding dalam waktu yang lama. Ada kemungkinan mereka akan berhati-hati dan tak mengeluarkan seluruh tenaga.

NBA akan menggunakan tiga lapangan di kompleks ESPN Wide World of Sports Complex, Florida, Amerika Serikat dengan dua di antaranya akan fokus untuk siaran televisi nasional. Dalam satu gim, maksimal NBA akan memainkan tujuh gim dengan rentan waktu dari jam 12 siang hingga sembilan malam.

Berikut jadwal lengkap kelanjutan musim 2019-2020:

Foto: NBA

 

Komentar