Zions Bank Basketball Campus tempat latihan tim Utah Jazz dibuka Senin lalu, waktu Amerika Serikat. Para pemain sudah kembali latihan, meski belum sepenuhnya normal. Mereka harus tetap mematuhi peraturan Departemen Kesehatan.
NBA mengizinkan tim di negara-negara bagian yang telah mencabut perintah tinggal di rumah untuk membuka kembali fasilitas latihan. Hanya saja masih harus mematuhi prosedur keselamatan yang sudah ditetapkan. Tidak lebih dari empat pemain berlatih bersama dalam satu waktu. Semua ofisial harus mengenakan masker dan sarung tangan. Kegiatan berkelompok seperti latihan strategi dan uji coba masih dilarang.
Para pemain Utah Jazz selama wabah virus korona belum pernah bertemu. Mike Conley lebih beruntung karena punya lapangan basket indoor miliknya sendiri. Bahkan dia memenangi kompetisi NBA Horse Challenge di ESPN pada bulan April lalu. Sementara itu, Joe Ingles harus mendirikan ring portabel di belakang rumahnya. Kondisi Ingles mungkin relatif sama dengan pemain-pemain lain pada umumnya.
"Tujuan besarnya adalah mengembaikan kepercayaan diri pemain dan staf. Meyakinkan mereka bahwa fasilitas latihan kami aman," kata Dennis Lindsey, selaku wakil presiden eksekutif basket Utah Jazz. "Membuka kembali Zions Bank Basketball Campus menjadi langkah kecil untuk menjadi normal.
Membuka kembali fasilitas latihan penting bagi pemain Jazz. Mereka butuh mempertahankan kebugaran sembari menunggu kepastian liga bergulir kembali. Selama wabah, pelatih fisik Jazz membuat video materi latihan. Tetapi sebagian besar pemain tidak punya ruang olahraga di rumah. Oleh sebab itu, pembukaan tempat latihan ini sangat membantu pemain. (tor)
Foto: NBA