Kawhi Leonard kembali ke Toronto. Bukan sebagai kawan, melainkan lawan. Raptors menyambutnya dengan upacara penyerahan cincin juara. Leonard membalasnya dengan memberi mereka kekalahan. Los Angeles Clippers menang 112-92 di Scotiabank Arena, Toronto, Ontario, Kanada, Rabu 11 Desember 2019 waktu setempat. Leonard mencetak 23 poin, 5 rebound, dan 6 asis.
Lou Williams, pemain cadangan terbaik Clippers, menambahkan 18 poin, 6 rebound, dan 8 asis. Moe Harkless 14 poin dan 7 rebound. Paul George 13 poin dan 5 rebound. Patrick Beverley dan Patrick Patterson masing-masing 11 poin. Montrezl Harrel 10 poin dan 6 rebound.
Raptors mengandalkan Pascal Siakam. Sang Forwarda mencetak 24 poin. Norman Powell di belakangnya dengan 22 poin. Sementara O.G. Anunoby dan Terrence Davis masing-masing 13 dan 10 poin.
Dari catatan statistik, Clippers hampir unggul segalanya. Raptors hanya unggul soal steal dan blok. Itu pun 2—3 angka. Clippers secara umum menguasai pertandingan.
Meski begitu, tim asal Los Angeles itu gagal membuka pertandingan dengan keunggulan. Mereka tertinggal 27-32. Untungnya, Clippers bisa segera bangkit. Mereka membalikkan kedudukan dengan skor 64-46 di kuarter dua.
Sejak itu, Leonard dkk. tidak pernah tertinggal lagi. Mereka terus memimpin. Di kuarter tiga, Clippers unggul 88-71. Kemudian, menutup pertandingan dengan skor 112-92. Leonard mengalahkan tim lamanya.
Dengan itu, Clippers sendiri kukuh di peringkat dua sementara Wilayah Barat. Mereka berada di bawah Los Angeles Lakers dengan rekor menang-kalah 19-7. Clippers selanjutnya akan menghadapi Minnesota Timberwolves. Pertandingan berlangsung lusa.
Sementarai itu, Raptors (16-8) baru tampil lagi dalam tiga hari. Mereka akan menghadapi Brooklyn Nets. Pertandingan berlangsung di Scotiabank Arena. (put)
Foto: NBA