Anthony Davis sangat sibuk di musim panas 2019 ini. Kepindahannya dari New Orleans Pelicans ke Los Angeles Lakers cukup menyita waktu. Persiapan Lakers untuk menghadapi NBA 2019-2020 juga akan lebih menyita waktunya di masa bebas ini.

Dengan rencana persiapan itu, Davis lantas memutuskan mundur dari tim nasional Amerika Serikat. Menurut Chris Haynes, Yahoo! Sports, senter-forwarda berusia 26 itu bahkan tidak akan mengikuti pemusatan latihan pada 25—27 Juli mendatang. Padahal namanya sudah masuk ke dalam daftar calon pemain Amerika Serikat untuk Piala Dunia tahun ini.

Piala Dunia sendiri akan berlangsung di Cina pada September mendatang. Amerika Serikat akan tampil untuk mempertahankan gelar. Mereka sudah mempersiapkan programnya sejak jauh-jauh hari. Salah satunya dengan memanggil 35 nama pemain NBA untuk pemusatan latihan.

Kendati tidak mengikuti Piala Dunia, Davis berencana untuk datang mendukung rekan-rekannya dalam pemusatan latihan di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat. Rich Paul, agennya dari Klutch Sports, bahkan mengatakan Davis berencana mengikuti Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang. Apalagi Amerika Serikat akan mencoba untuk mempertahankan gelar lagi saat itu.

Davis sendiri sempat tampil di Olimpiade 2012 London, Inggris. Saat itu ia berhasil membantu Amerika Serikat menyabet medali emas. Mereka menyabet itu setelah mengalahkan Spanyol di Final.

Tanpa Davis, Amerika Serikat kini hanya punya 34 nama yang akan mengikuti pemusatan latihan. Manajer Jerry Colangelo belum memutuskan pengganti Davis. Namun, ia akan tetap menyeleksi 34 nama lainnya untuk mendapatkan 20 nama pemain skuat Piala Dunia.

Hasil Piala Dunia nanti juga akan menentukan keikutsertaan Amerika Serikat dalam Olimpiade. Oleh karena itu, mereka harus meraih hasil maksimal. (put)

Foto: NBA

Komentar