Klay Thompson dan Kevon Looney membutuhkan pemeriksaan lebih lanjut sebelum tampil di pertandingan Final NBA ketiga. Dua pemain Golden State Warriors itu mengalami cedera di pertandingan final kedua. Mereka akan diperiksa menggunakan MRI (magnetic resonance imaging) pada Senin, 3 Juni 2019 waktu setempat.

Thompson mengalami cedera hamstring di kuarter empat. Ia mengalami itu setelah menembak tripoin. Thompson tidak kembali ke lapangan di sisa pertandingan.

Sementara itu, Looney mengeluh sakit di dada. Ia mangalami memar di bagian itu pada kuarter satu. Ia bahkan tidak kembali ke lapangan di paruh kedua.

Untungnya, Warriors bisa menang 109-104 sehingga kedudukan imbang 1-1 di final.

Kendati mengalami cedera, kedua pemain berencana untuk tetap tampil di pertandingan ketiga. Thompson, misalnya, mengaku kondisinya tidak buruk-buruk amat. Ia merasa akan sembuh secepatnya.

“Klay mengatakan ia akan baik-baik saja, tetapi Klay bisa setengah mati dan ia bilang ia baik-baik saja,” ujar Kepala Pelatih Steve Kerr seperti dikutip Sports Illustrated. “Kita lihat saja. Hamstringnya tertarik. Ia pikir itu cedera kecil, jadi saya belum tahu ke depannya seperti apa. Maaf. Hanya itu yang saya tahu.”

Looney, di sisi lain, akan mencoba untuk latihan sebelum pertandingan ketiga. Dadanya nyeri sekali, tetapi ia harus mencoba untuk bisa tampil.

“Rencananya begitu,” jawab Looney ketika ditanya Mark Medina, Mercury News. “Setidaknya saya akan keluar dan mencobanya, kecuali saya bangun besok dan merasa jauh lebih buruk. Kalau tidak, saya pikir saya akan mencobanya.”

Sementara ini, Warriors akan menunggu hasil MRI pada Senin nanti. Mereka akan memutuskan jalan keluarnya seiring hasil itu keluar. Jika Thompson dan Looney tidak bisa tampil, Warriors harus mencari pengganti yang tepat untuk pertandingan ketiga. (GNP)

Foto: NBA

Populer

Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Rencana NBA Pakai Format Pickup-Style untuk All-Star Game 2025