Denver Nuggets mesti menghadapi New Orleans Pelicans di pertandingan lanjutan NBA 2018-2019. Meski tampil tanpa Anthony Davis, Pelicans mampu memberikan perlawanan. Untungnya, Nuggets punya Nikola Jokic. Senter serba bisa itu mencetak tripel-dobel 20 poin, 13 rebound, 10 asis. Nuggets pun menang 105-99.

Selain Jokic, Monte Morris juga impresif. Ia mencetak 20 poin dengan persentase tembakan 66,6 persen. Malik Beasley juga menyumbang 22 poin dari bangku cadangan. Forwarda senior Paul Millsap menambahkan 13 poin, 8 rebound, 2 asis, dan 2 blok.

Knicks, di sisi lain, melawan lewat Jrue Holiday. Garda utama mereka itu mencetak 22 poin, 6 rebound, dan 6 asis. Kenrich Williams, pemain cadangan, lalu menambahkan 21 poin, 8 rebound, 3 asis, dan 2 blok. Darius Miller di belakangnya dengan 15 poin sementara Jahlok Okafor 14 poin dan 8 rebound.

Nuggets dan Pelicans pada dasarnya benar-benar bersaing di pertandingan ini. Meski menang dalam persentase tembakan, Nuggets kalah dalam tripoin dan tembakan gratis. Mereka juga merebut bola pantul lima kali lebih sedikit (43-48). Namun, mereka berhasil memanfaatkan momentum di kuarter tiga untuk unggul dengan selisih lebar. Belum lagi mereka juga berhasil bertahan di pengujung kuarter empat untuk memenangkan pertandingan.

Pada awalnya, Nuggets unggul tipis 29-26 di kuater satu. Pelicans kemudian memukul balik dengan skor 56-53. Masing-masing unggul tiga poin di kuarter satu dan dua.

Nuggets kemudian meledak di kuarter tiga. Mereka mencetak 14 poin lebih banyak dari lawannya (33-19). Alhasil, Nuggets pun bisa unggul 86-75.

Di kuarter tiga, Pelicans kembali menekan. Namun, Nuggets melawan balik sehingga pertandingan menjadi sengit. Mereka bisa saja terjungkir andai tidak bisa menahan serangan-serangan Pelicans yang gencar. Di pengujung kuarter, Nuggets bisa mencetak 19 poin meski lawannya mengumpulkan 24 untuk mempertahankan keunggulan dengan selisih enam poin. Pada akhirnya, mereka menutup pertandingan dengan total skor 105-99.

Kini Nuggets sudah mengoleksi 35 menang dan 15 kalah. Mereka bertengger di peringkat dua klasemen sementara Wilayah Barat. Nuggets akan kembali bermain lusa melawan Houston Rockets. Sementara itu, Pelicans (23-29) akan menghadapi San Antonio Spurs di akhir pekan. (GNP)

Foto: NBA

Populer

James Harden: Setidaknya Ada 2 Gelar Jika Thunder Tidak Menukar Saya
Kelemahan Kings Makin Jelas Saat Takluk dari Clippers
Nasihat Ice Cube untuk Bronny James
Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Scotty Pippen Jr. Bangkitkan Memori Sang Ayah di Chicago
Trae Young Pilih Jordan Brand
50 Poin LaMelo Ball Tidak Berarti Dihadapan Bucks
Pelicans Tumbang! Warriors ke Perempat Final NBA Cup 2024
Joe Mazzulla Gunakan Muslihat Untuk Bangkitkan Semangat Celtics
Wemby Kembali, Spurs Menggilas Warriors