IBL

Tim nasional putri Indonesia melakoni laga ketiga mereka di Asian Games 2018. Sama seperti dua pertandingan sebelumnya, Indonesia juga kalah di pertandingan ini. Lawannya, Cina Taipei, meruntuhkan puan rumah tanpa tanggung-tangung. Mereka menang jauh 115-51 di GBK-Hall Basket, Senayan, Jakarta, Selasa 21 Agustus 2018.

Dua pemain Cina Taipei, Lingchuan Huang dan Ihsiu Cheng menjadi pengumpul poin teratas di pertandingan ini. Huang mendapat 26 poin sementara Cheng 22 poin plus 13 rebound. Yenyu Chen, pemain pengganti, menambahkan 19 poin. Yuting Lin lalu memberi 14 poin.

Di pihak Indonesia, Natasha Debby Christaline lagi-lagi menjadi tumpuan. Ia menjadi satu-satunya pencetak angka dobel digit dengan menyumbang 16 poin. Pemain lainnya seperti Ivonne Sinatra, paling banyak mengumpulkan sembilan. Cina Taipei benar-benar sulit ditembus. Apalagi anak-anak asuh Arif Gunarto juga hilang semangat sejak kalah dari Kazakhstan di pertandingan sebelumnya.

“Mungkin anak-anak down, ya, pada saat lawan Kazakhstan. Masih down-lah. Di pertandingan tadi juga tidak ada semangatnya,” ujar Arif kepada wartawan sesuai pertandingan.

Di kuarter pertama saja, Indonesia memang sudah tertinggal jauh. Cina Taipei memimpin 34-12. Indonesia tampak tak punya kesempatan menang sejak pertandingan dimulai. Serangan-serangan mereka tumpul. Persentase tembakan tertahan di angka 29 persen.

Begitu pun di kuarter selanjutnya. Mereka tidak juga membaik sementara lawan justru terus menjauh. Cina Taipei unggul 66-24 di paruh pertama.

Setelah turun minum, Cina Taipei memanfaatkan kebingungan Indonesia untuk mengeksploitasi pertahanan lewat Lingchuang Huang. Pemain bernomor punggung satu itu mencetak sedikitnya tujuh poin hanya di kuarter tiga. Cina Taipei tetap unggul 90-33.

Di kuarter akhir, tanpa mau mengendurkan permainan mereka, Cina Taipei tetap membara. Lingchuang Huang mencetak 13 poin lagi.  Sementara itu, Natasha Debby, pencetak angka Indonesia hanya menambahkan tiga. Ketimpangan ini pun menjadi petaka. Indonesia kalah tiga kali beruntun sejak pertandingan perdana.

Dengan kemenangan ini, Cina Taipei berada di puncak Grup A. Sementara itu, Indonesia sedang berada di dasar klasemen. Mereka menyisakan satu pertandingan lagi melawan India lusa. Jika menang sekali saja, maka Indonesia bisa lolos ke putaran berikutnya.

Indonesia masih punya harapan mencapai target ke putaran dua.

Foto: Hari Purwanto

Komentar