BILL by Warren Lotas Padukan Jersey NBA dengan Nuansa Punk

| Penulis : 

Dunia mode kini semakin berkembang dan melebur dari satu bidang ke bidang lain. Jersey tim nasional sepak bola Nigeria di Piala Dunia 2018 Rusia, misalnya, memadankan sporty dengan streetwear sehingga mencuri perhatian. Tak ayal, orang-orang menggemari jersey tersebut, bahkan rela memesannya dengan cara prapesan (preoreder).

(Baca juga: Seragam Sepak Bola Nigeria Jadi Ikon Baru Streetwear)

Di ranah bola basket, BILL by Warren Lotas melakukan hal serupa. Lotas, sang pemilik merk, memadukan nuansa  punk yang menjadi khasnya dengan jersey klub-klub NBA yang tampak retro. Beberapa klub itu, di antaranya: Golden State Warriors, Cleveland Cavaliers, Houston Rockets, Boston Celtics, dan lain-lain. Ia bahkan mengeluarkan edisi Tunesquad yang mengingatkan orang pada film Michael Jordan dan Looney Tunes—Space Jam.

Pada Juni 2018 ini, BILL mengeluarkan edisi-edisi baru, termasuk kaus berlogo Air Jordan dalam bentuk tengkorak dan celana berlogo Nike (swoosh) bernuansa punk yang sama. Selain itu, ia juga mengeluarkan kaus bertema sepak bola edisi Piala Dunia 2018 dengan menampilkan—salah duanya—timnas Brasil dan Portugal.  

Tidak hanya jersey, sebenarnya, BILL Lotas juga mengeluarkan berbagai macam karya, seperti sweter bertudung (hoodie) dan kaus. Produk-produk ala do it yourself (DIY) Warren Lotas itu bisa dibeli di laman resminya di warrenlotas.com dengan harga berkisar AS$95-250. Ia bahkan menawarkan pengiriman gratis secara domestik maupun internasional.

Lotas sendiri sudah pernah bekerja sama dengan banyak kalangan, termasuk selebritas seperti Wiz Khalifa, Justine Skye, dan Vic Mensa. Kini, di tengah-tengah pesta olahraga seperti Piala Dunia dan gelaran NBA, BILL by Warren Lotas pun semakin sibuk memadankan buah tangannya—ilustrasi dan kaligrafi bernuansa punk—dengan berbagai produk kolaborasi.       

Foto: warrenlotas.com

Populer

Scotty Pippen Jr. Bangkitkan Memori Sang Ayah di Chicago
Tembakan Lebih Efisien, Nuggets Benamkan Lakers
Wemby Kembali, Spurs Menggilas Warriors
Takluk 41 Poin! Thailand Menambah Derita Indonesia
James Harden Tampil Impresif Meski Dicemooh Pendukung Sixers Sepanjang Laga
Trae Young Pilih Jordan Brand
50 Poin LaMelo Ball Tidak Berarti Dihadapan Bucks
Heat Berlindung Di Balik Performa Impresif Jimmy Butler Saat Kalahkan Mavericks
James Harden: Setidaknya Ada 2 Gelar Jika Thunder Tidak Menukar Saya
Kelemahan Kings Makin Jelas Saat Takluk dari Clippers