Golden State Warriors, Terbaik di Wilayah Barat

| Penulis : 

Golden State Warriors memastikan langkah ke Final NBA untuk ketiga kalinya berturut-turut. Ini setelah mereka menang 129-115 di pertandingan keempat melawan San Antonio Spurs. Kini tak ada yang menyangkal bahwa Warriors merupakan tim terbaik di Wilayah Barat. Mereka sapu bersih (12-0) di playoff. Warriors jadi tim pertama dalam sejarah NBA yang mencetak rekor tersebut.

"Ini adalah tugas besar dan pencapaian besar. Saya angkat topi ke semua pemain dan staf pelatih kami yang sangat fenomenal," kata asisten pelatih Warriors, Mike Brown.

Pada pertandingan melawan Spurs kali ini, Curry menghasilkan 36 poin, lima rebound, enam asis dan lima tembakan tiga angka. Setelah memasukkan tembakan tiga angka keempat, Curry sudah melewati Kobe Bryant untuk catatan tembakan tiga angka di playoff. Kobe ada di peringkat kelima dengan 292 tembakan, sedangkan Curry kini memiliki 295 tembakan tripoin di playoff.

"Ini sangat bagus, dan kami mendapatkan kesempatan untuk menyelesaikan malam ini dengan sempurna," kata Curry kepada espn.com. "Tapi lebih penting, hasil sempurna kami karena mental yang kuat, dan tetap bermain bagus selama 48 menit.

Malam itu, Spurs sama sekali tidak memiliki senjata mematikan. Meski berhasil memotong defisit poin dari 22 poin menjadi 10 poin di tiga menit kuarter keempat, namun Warriors tetap bisa menjaga keunggulan. Mereka ternyata bisa berlari 10-0 dan Spurs tak pernah bisa mengejar.

"Saya merasa pasti bisa lebih baik," kata Durant yang mencetak 29 poin dan 12 rebound. "Seperti malam ini, kami memiliki rintangan yang cukup besar, mereka (Spurs) terus memberikan perlawanan. Jadi anda harus memberikan pujian juga untuk mereka."

Warriors lebih dulu memastikan langkah ke Final NBA sebagai juara Wilayah Barat. Kini mereka tinggal menunggu lawan dari Wilayah Timur yang belum bisa ditentukan hasilnya. Sebab Cleveland Cavaliers tersandung Boston Celtics di pertandingan sebelumnya. Kedudukan kini berubah 2-1, dan Cavs masih butuh dua kemenangan bila ingin bertemu kembali dengan Warriors di partai puncak.

Foto:nba.com

Populer

Tujuh Tim Mengunci Tempat di FIBA Asia Cup 2025
Steve Kerr Disalahkan Atas Dua Kekalahan Beruntun Warriors
Charles Barkley Kritik Kebijakan Lakers Soal Bronny James
Pelatih Terkaya NBA Ternyata Bukan Pelatih Termahal Musim Ini
Sisa 2 Gim di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025, Bagaimana Peluang Indonesia?
Ja Morant Kembali Dengan Dobel-dobel untuk Kemenangan Grizzlies
Knicks Lumpuhkan Nuggets dengan 60 Persen Tembakan
Porzingis Debut & Kembali ke Starting 5, Celtics Buat Clippers Tak Berkutik
Ron Artest Doakan LeBron James Bermain Sampai 25 Musim
Kawhi Leonard Otomatis Tidak Masuk Nominasi Gelar Individu NBA Musim Ini