James Harden jadi bagian terpenting dalam raihan prestasi Houston Rockets belakangan ini, termasuk musim 2017-2018. Rockets kini telah dinyatakan lolos ke playoff sebagai unggulan pertama Wilayah Barat, sementara pebasket berewok itu jadi kandidat kuat peraih gelar pemain terbaik (MVP). Prestasi ini semakin menjadi setelah sepatunya, adidas Harden Vol. 2, terbukti membantunya meraih capaian tersebut.

adidas memang telah merilis sepatu itu dengan varian warna, tapi mereka tak ingin kehilangan momentum. Untuk merayakan prestasi Harden dan Rockets melaju ke babak playoff, merek asal Jerman itu merilis Harden Vol. 2 dengan warna baru. Mereka menyebutnya dengan nama “Lift Off”.

Sepatu ini mengambil warna dominan hitam dengan aksen merah di bagian atas. Sementara bantalan boost tetap jadi pilihan untuk mengakomodasi performa Harden di lapangan. Selain itu, warna merah di sepatu ini juga menggambarkan semangat Harden membawa titel juara yang terakhir direngkuh timnya pada 1995. Kombinasi warna itu juga melambangkan semangat Harden mengulang prestasi Hakeem Olajuwon yang terpilih sebagai MVP sebagai pemain Rockets.

adidas Harden Vol. 2 "Step Back".

 

Bersamaan dengan perilisan Lift Off, adidas juga merilis warna lain untuk Harden Vol. 2 dengan nama Step Back. Warna ini diambil dari seragam Rockets tahun 1990-an dengan warna biru tua.

Dua sepatu ini akan dirilis bertepatan dengan dimulainya babak playoff NBA 2018 pada 14 April 2018.

Foto: adidas Basketball

Populer

James Harden: Setidaknya Ada 2 Gelar Jika Thunder Tidak Menukar Saya
Kelemahan Kings Makin Jelas Saat Takluk dari Clippers
Nasihat Ice Cube untuk Bronny James
Scotty Pippen Jr. Bangkitkan Memori Sang Ayah di Chicago
Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Trae Young Pilih Jordan Brand
50 Poin LaMelo Ball Tidak Berarti Dihadapan Bucks
Pelicans Tumbang! Warriors ke Perempat Final NBA Cup 2024
Joe Mazzulla Gunakan Muslihat Untuk Bangkitkan Semangat Celtics
Wemby Kembali, Spurs Menggilas Warriors