Seperti yang sudah diprediksi, dua tim yang bisa melaju mulus di playoff putaran pertama adalah Cleveland Cavaliers dan Golden State Warriors. Mereka lolos ke putaran kedua setelah mendapatkan kemenangan sempurna (4-0).

Cleveland Cavaliers lebih dulu memastikan lolos ke putaran kedua setelah menang 106-102 atas Indiana Pacers. Kemenangan ini cukup dramatis mengingat mereka tertinggal 102-100 di satu setengah menit terakhir. LeBron James kemudian menjadi penentu kemenangan lewat tembakan tiga angka di sisa satu menit laga. Cavs unggul 103-102.

Drama di detik terakhir bisa saja membuat laga ini berlanjut ke babak overtime. Namun, tembakan tiga angka Paul George gagal menemui sasaran. Cavs pun menang 106-102 lewat tembakan gratis LeBron James.

LeBron James mencetak 33 poin dan 10 rebound, lalu Kyrie Irving menambahkan 28 poin. Selain mendapatkan kemenangan mutlak di putaran pertama ini, James juga berhasil mencetak rekor NBA yaitu sebagai pemain yang memenangi 21 pertandingan playoff putaran pertama berturut-turut. Kini Cavaliers akan menunggu pemenang antara Milwaukee Bucks dan Toronto Raptors yang akan menjadi lawan di putaran kedua nanti.



Sementara itu, Golden State Warriors juga berhasil menang sempurna, 4-0, setelah mereka kembali menundukkan Portland Trail Blazers, 128-103. Di laga ini mereka benar-benar dominan.

Wajah pelatih Blazers, Terry Stotts tampak lesu dan seakan mengatakan bahwa "Ayo kita pergi saja dari sini". Inilah wajah pelatih yang seakan tak punya jawaban atas tim Warriors, meski dirinya sudah mengeluarkan semua yang dia miliki di roster Blazers.

Warriors unggul 45-22 di kuarter pertama sekaligus menutup paruh pertama dengan memimpin 72-48. Memasuki kuarter keempat mereka sudah unggul 106-80. Akhirnya, Blazers tak punya kesempatan untuk bangkit.

Lima pemain starter Warriors benar-benar perkasa. Curry mencetak 37 poin, lalu Draymond Green (21 poin), Klay Thompson (18 poin), Zaza Pachulia (11 poin), dan Kevin Durant (10 poin). Curry memasukkan tujuh dari 11 tembakan tiga angka yang dilepaskan.

Namun di laga ini, Durant kembali ditarik keluar lapangan karena cedera betis. Padahal ia sudah bisa turun selama 20 menit.

Berikut hasil pertandingan playoff:

1. Houston Rockets Vs. Oklahoma City Thunder (113-109) kedudukan sementara 3-1 2. Boston Celtics Vs. Chicago Bulls (104-95) kedudukan sementara 2-2 3. LA Clipers Vs. Utah Jazz (98-105) kedudukan sementara 2-2 4. Milwaukee Bucks Vs. Toronto Raptors (93-118) kedudukan sementara 3-2 5. Washington Wizards Vs. Atlanta Hawks (101-111) kedudukan sementara 2-2

Foto: nba.com

Populer

Anthony Davis & Klay Thompson Terima Nasib Jadi Pemain Mavericks
Stephen Curry Memuji "Playoff Jimmy"
NBA Umumkan Finalis Penghargaan Musim 2024-2025
JJ Redick Mengakui Lakers Kalah Adu Fisik dengan Timberwolves
Kawhi Leonard Bawa Clippers Curi Kemenangan di Gim 2
Hanya 84 Pemain NBA yang Memenuhi Syarat Minimal 65 Gim
Pistons Membalas Knicks di Gim 2, Sekaligus Akhiri Rekor Buruk
James Harden Ungkap Pemain NBA Ingin SGA Jadi MVP Musim Ini
Sisi Offensive Buruk Jadi Penyebab Kekalahan Rockets dari Warriors
Thunder Cetak Sejarah, Menang 51 Poin di Gim 1 Playoff