Joel Embiid Terancam Pensiun Dini

| Penulis : 

Joel Embiid menepi hingga akhir musim karena cedera lutut. Akibat dari kondisi tersebut, Philadelphia 76ers dapat mengajukan medical retirement (pensiun medis) jika Embiid tidak bisa bermain setahun dari sekarang.

Medical retirement sendiri terjadi ketika seorang pemain terpaksa pensiun karena cedera atau penyakit yang membuatnya tidak bisa bermain lagi. Tim mengajukan Disabled Player Career-Ending Injury Exception.

Kemudian dokter yang disetujui NBA harus mengonfirmasi bahwa pemain tersebut tidak dapat kembali. Jika disetujui, tim mendapatkan keringanan batas gaji. Tetapi pemain tetap menerima uang yang dijamin.

Hal serupa pernah terjadi kepada Chris Bosh. Ia pensiun karena alasan medis setelah mengalami pembekuan darah dan masalah di paru-paru. Dokter memutuskan bahwa karier Bosh selesai. Miami Heat menerima keringanan batas gaji dan NBA secara resmi menyatakan Bosh tidak memenuhi syarat untuk bermain.

Menurut insider NBA Kenny Smith, dalam kasus Embiid, batas waktunya adalah 22 Februari 2026. Setelah itu Sixers dapat membuat keputusan sendiri berdasarkan hasil. “Jika disetujui bahwa ia tidak dapat bermain lagi, sisa kontraknya akan dihapus dari Sixers.”

Namun, pemain yang bersangkutan bisa kembali ke tim lamanya jika ia mampu pulih dan masih terikat kontrak. Jika kontrak pemain itu berakhir, maka pemain tersebut akan berstatus bebas transfer.

Embiid baru bermain 19 pertandingan pada musim 2024-2025. Jumlah pertandingannya tidak akan bertambah lagi karena cedera lututnya kambuh lagi. Musim ini Embiid mencatat rata-rata 23,8 poin, 8,2 rebound, dan 4,5 asis.

Ini bukan pertama kali Embiid mengalami hal serupa. Ia menjalani pertarungan melawan cedera hampir sepanjang kariernya. Pemain berdarah Kamerun itu bahkan melewatkan dua musim perdananya di NBA karena cedera kaki.

Pada sembilan musim berikutnya, Embiid tidak pernah bermain lebih dari 68 pertandingan dalam satu musim. Embiid meraih MVP NBA 2023 dengan melalui 66 pertandingan. Untungnya, waktu itu aturan minimal 65 belum disahkan. Embiid tidak memenuhi syarat di MVP 2024 karena hanya bermain 39 pertandingan.

Seiring dengan kondisi Embiid yang tidak kunjung membaik, Sixers masih terpuruk meski hari ini mereka mengejutkan Warriors dengan kemenangan 126-119. Ini kemenangan pertama Sixers setelah 10 gim. Sixers (21-38) di peringkat 11 Wilayah Timur. (rag)

Foto: Getty Images

Populer

Luka Doncic Cetak Sejarah Saat Lakers Menang Atas Clippers
Joel Embiid Terancam Pensiun Dini
Lakers Naik Unggulan Kedua, Bisa Hindari Play-in Setelah 5 Musim
Steve Kerr Ikut Prihatin Dengan Situasi yang Dialami Joel Embiid
Dunk Pertama Stephen Curry Setelah Enam Tahun
Tiga Pemain Diusir Karena Keributan Kuarter Ketiga Thunder vs Spurs
Jokic Cedera Saat Tip-off, Nuggets Kalah dari Celtics
Kendrick Perkins: JJ Redick Layak Jadi Kandidat Pelatih Terbaik Tahun Ini
Dinilai Terlalu Vokal, Devin Booker Kena Teguran Mike Budenholzer
Kenyataan Pahit Barisan Pemain Lokal di IBL 2025