Hari yang dinanti segera tiba. Los Angeles Lakers melawan Dallas Mavericks besok di Crypto.com Arena. Luka Doncic menjadi pusat perhatian karena ini merupakan pertandingan pertamanya melawan mantan timnya.
Doncic ditukar ke Lakers dengan imbalan Anthony Davis. Tiga pekan kemudian, Doncic menghadapi Mavericks sebagai lawan. Pertama kalinya sejak ia menginjak NBA sebagai No. 3 NBA Draft 2018.
“Saya rasa dia akan baik-baik saja. Dia bersama kami setiap hari. Semuanya mulai berjalan normal. Memang akan terasa aneh pertama kali melawan tim lama Anda, terutama dalam waktu yang berdekatan. Namun, dia mampu mengatasinya,” kata Pelatih Lakers JJ Redick dalam laman resmi NBA.
Bulan Februari memang penuh gejolak dalam hidup Doncic. Selain menghadapi pertukaran tersebut, ia masih perlu penyesuaian setelah absen panjang. Doncic menepi selama hampir tujuh minggu karena cedera betis. Setelah bisa bermain lagi, ia malah berada di tim baru.
Lakers sendiri mulai “melepas” Doncic. Mereka tidak membatasi menit bermain Doncic setelah pulih dari cedera betis. Doncic sudah bermain empat gim dengan Lakers. Dalam dua gim terakhir ia bermain selama 32 menit.
Doncic sendiri sudah bisa tersenyum. Ia membuat dobel-dobel ke-12 musim ini dan memimpin Lakers mengalahkan Denver Nuggets 123-110. Doncic membukukan 32 poin, 10 rebound, 7 asis, dan 4 steal. Akurasinya mencapai 45 persen dari 10/22 tembakan dan sempurna dalam 8 tembakan gratis.
Doncic menolak berbicara dengan media usai sesi latihan kemarin. Menurut Dorian Finney-Smith, yang menjalani sesi latihan tripoin dengan Doncic, pertandingan besok akan terasa berbeda.
“Saya pikir dia akan bersemangat. Begitu juga dengan semua orang di ruang ganti. Kami mendukungnya. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Saya tahu (Jason) Kidd akan mempersiapkan timnya dengan baik. Kami hanya perlu menyamai intensitas mereka,” tuturnya.
Sayangnya, pertandingan Lakers vs Mavericks besok tidak bisa sempurna. Davis menepi karena cedera pinggul. Ia baru bermain satu gim dengan Mavericks dan absen dalam lima pertandingan terakhir. Meski begitu, Lakers akan menyambut Davis dengan video penghormatan.
Pertandingan besok akan menjadi pertemuan ke-176 kedua tim tersebut. Mavericks menang 118-97 pada 7 Januari lalu. Dalam lima pertemuan terakhir, Lakers baru menang sekali.
Lakers (34-21) menduduki posisi keempat Wilayah Barat. Mereka meraih tiga kemenangan dalam lima gim terakhir. Mavericks (31-27) baru saja menelan kekalahan 102-126 dari Warriors kemarin. (rag)
Foto: Getty Images