Anthony Edwards menyebut Shai Gilgeous-Alexander layak memenangkan MVP NBA musim ini. Kalimat tersebut terlontar setelah Edwards dan Minnesota Timberwolves takluk dari Oklahoma City Thunder yang dipimpin oleh SGA.

Ant-Man (julukan Edwards) tidak berlebihan. Dalam pertandingan kemarin di Paycom Center, Oklahoma City, SGA mencetak 40 poin melalui 15/23 tembakan. SGA meraih rata-rata 33,4 poin dengan akurasi 56 persen dalam 16 gim terakhir yang berisi kemenangan.

“Dia adalah MVP NBA. Bagi saya, dia tidak bisa dijaga. Sejauh menyangkut one on one, Anda menyerah saja. Saya pikir harus menjebaknya. Mungkin itu tidak berhasil tapi layak untuk dicoba,” tutur Edwards usai pertandingan.

Edwards menambahkan bahwa SGA sangat konsisten. Bukan hal yang aneh jika dalam beberapa pertandingan SGA membuat orang-orang terpana dengan penampilannya. Menurut Edwards hal itu yang membuat SGA layak menjadi MVP berikutnya.

“Saya suka menontonnya. Luar biasa. Jika dia bisa mempertahankannya seperti itu, saya harap mereka memberinya (MVP) tahun ini. Saya rasa dia harusnya memenangkannya tahun lalu,” kata Edwards.

Di sisi lain, SGA mengaku senang mendapat pengakuan dari sesama pemain NBA. Khususnya dari Edwards. Sebab, keduanya punya peran serupa di masing-masing tim. Baik SGA dan Edwards menjadi bintang timnya.

Mereka memiliki beban tersendiri untuk bisa mengangkat tim. SGA memimpin Thunder dan melejit dalam dua musim terakhir. Thunder kokoh di puncak Wilayah Barat dengan 27-5. Timberwolves, meski tidak seperti musim lalu, kini di papan tengah dengan 17-15.

“Ini adalah perasaan yang sangat menyenangkan. Tanpa bermaksud menyinggung kalian di media. Tapi kepuasan terbaik adalah ketika rekan-rekan dan orang-orang yang melakukan hal yang sama mengakui dan menghormati kalian dan bakat kalian,” ujar SGA.

SGA hampir saja menjadi MVP NBA 2024. Ia menjadi finalis musim lalu bersama Nikola Jokic dan Luka Doncic. SGA menjadi runner up karena kalah suara dengan Jokic. Persaingan mereka untuk menjadi MVP NBA berlanjut pada musim ini. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar