Frank Kaminsky Tak Masuk Roster Suns

| Penulis : 

Pemain veteran Frank Kaminsky tidak masuk roster Phoenix Suns untuk musim 2024-2025. Berita ini disampaikan oleh Duane Rankin dari The Arizona Republic. Kaminski musim lalu bermain untuk Partizan Belgrade, Serbia. Tahun ini dia mencoba peruntungan untuk kembali ke NBA, namun sepertinya tidak berjalan mulus. 

Kaminsky merupakan pemain veteran delapan tahun yang telah tampil dalam 413 pertandingan musim reguler NBA. Kaminsky memiliki riwayat karier yang solid yang mencakup rata-rata 8,8 poin dan 3,8 rebound dalam 19,8 menit per pertandingan, bersama dengan rasio tiga poin sebesar 34,9 persen pada 3,0 percobaan per pertandingan.

Perlu dicatat bahwa Kaminsky mendapatkan kontrak Exhibit-10 untuk kamp pelatihan. Kontrak tersebut memungkinkan untuk Kaminzky mendapatkan kesempatan lain di NBA bersama Suns. Tetapi mempertahankan Kaminsky akan membuat Suns menanggung biaya denda pajak yang jauh lebih besar di luar kontrak gaji minimumnya, jadi ia dianggap lebih sebagai kemewahan daripada kebutuhan.

Setelah melepas Kaminsky, Suns kini memiliki 14 pemain dengan kontrak standar dan tiga pemain dengan kesepakatan dua arah, sehingga daftar pemain mereka tampak siap untuk musim reguler. (*)

Foto: PHNX Sports

Populer

LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Suasana Ruang Ganti Sixers Memanas
Grizzlies Hajar Sixers, Pelatih Taylor Jenkins Pecahkan Rekor Waralaba
Russell Westbrook Pemain Pertama Dalam Sejarah dengan 200 Tripel-dobel!
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Jayson Tatum & Patrick Mahomes Rebutan Ekspansi Tim WNBA
Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz