(Sementara) Bukan LeBron, Ini Pemain dengan Karier Terlama di NBA

| Penulis : 

LeBron James memang pemain aktif tertua NBA saat ini. Ia akan memasuki musim ke-22 pada NBA 2024-2025. Tetapi LeBron belum resmi sebagi pemain dengan karier terlama di NBA. Untuk sementara, ada yang lebih lama yaitu Vince Carter.

Carter merupakan pemain pertama NBA yang bermain dalam 22 musim. Menjadi yang terlama hingga setidaknya tahun ini. Carter baru masuk dalam Naismith Memorial Basketball Hall of Fame 2024.

Carter dikenal dengan kemampuannya melakukan dunk hingga dijuluki Vinsanity dan Air Canada. Salah satu dunk ikoniknya yaitu Dunk of Death pada Olimpiade Sydney 2000. Pemain dari University of North Carolina itu sebelumnya telah memenangkan Kontes Slam Dunk 2000 di NBA All-Star Week di Oakland, California.

Carter aktif pada periode 1998 hingga 2020. Selama lebih dari dua dekade itu, Carter bermain untuk Raptors (1998-2004), New Jersey Nets (2004-2009), Magic (2009-2010), Suns (2010-2011), Mavericks (2011-2014), Grizzlies (2014-2017), Kings (2017-2018), dan Hawks (2018-2020).

Secara prestasi, Carter memang tidak seheboh LeBron. Carter masuk NBA All-Star delapan kali. Tidak pernah juara NBA. Laju playoff terjauhnya adalah Final Wilayah Timur 2010 dengan Magic dan kalah 4-2 dari Celtics.

Rekor Carter itu akan segera berakhir. Sebab, ada LeBron yang siap menyalip. LeBron menatap musim ke-22 pada tahun ini. LeBron sendiri akan memperkuat Los Angeles Lakers setidaknya hingga tahun 2026.

Jika LeBron pensiun pada tahun 2026, ia mencatat perjalanan karier selama 23 tahun. Itu akan menjadi pemain dengan karier terlama NBA. Saat itu tiba, LeBron menginjak usia 41 tahun.

Untuk Carter sendiri, ia pensiun pada usia 43 tahun. Carter bermain dalam 1541 gim dengan rata-rata 30,1 menit per musim. Carter memiliki rataan karier 16,7 poin, 4,3 rebound, dan 3,1 asis per gim.

Saat ini waktu LeBron setara dengan Robert Parish, yang bermain dalam 21 musim (1976-1997). Parish pensiun pada usia 44 tahun. Kemudian Dirk Nowitzki selama 1998-2019 dan berhenti pada usia 39 tahun. Disusul Kevin Garnett (1995-2016) pada usia 40 tahun. (rag)

Foto: Getty Images

Populer

Dame Akan Bagi Bonus NBA Cup Dengan Karyawan Bucks
Taurean Prince Mengumpulkan Rp16 Miliar Hanya dari NBA Cup
Juara NBA Cup 2024, Bucks Tidak Pesta Sampanye
Milwaukee Bucks Juara Emirates NBA Cup 2024!
De’Aaron Fox Ingin Melihat Keseriusan Kings Bersaing di NBA
KD dan Dame Kritik Format Baru NBA All-Star 2025
Darvin Ham Jadi “Jimat” Juara NBA Cup
Kekalahan di Final NBA Cup 2024 Jadi Pelajaran Berharga Bagi Thunder
Lima Kesepakatan Sepatu Termahal Sepanjang Masa di NBA
Kembali Merebut NBA Cup, Darvin Ham Menyindir Lakers