Amerika Serikat dan Prancis kembali bertemu di laga pamungkas Olimpiade. Final ini merupakan ulangan Olimpiade sebelumnya. Final yang ideal. Tuan rumah yang sedang panas melawan juara bertahan empat kali beruntun.

Pertandingan final akan berlangsung pada Minggu (11/8) dini hari pukul 02.30 WIB. Venue di Bercy Arena, Paris. Sebelum partai final, ada perebutan perunggu antara Serbia dan Jerman pada pukul 22.30 WIB.

Prancis vs AS tercatat bertemu di final Olimpiade empat kali. Selain Tokyo 2020 dan Paris 2024, sebelumnya terjadi pada Olimpiade Sydney 2000 dan Olimpiade London 1948. Pada tiga final sebelumnya, Prancis selalu kalah.

Prancis menjadi tuan rumah Olimpiade pertama yang melangkah ke final setelah 28 tahun. Hanya dua negara tuan rumah yang pernah melakukannya. Hanya terjadi tiga kali dalam sejarah Olimpiade. Yakni AS pada Olimpiade Los Angeles 1984 dan Olimpiade Atlanta 1996.Tentu saja dua final itu dimenangkan oleh AS.

Sejak Olimpiade digelar pada tahun 1936 di Berlin, hanya Uni Soviet yang mampu mengalahkan AS di final. Momen itu terjadi di Olimpiade Munich 1972. Mirisnya, Uni Soviet telah bubar dan pecah menjadi beberapa negara.

Meski AS memenangkan emas 16 kali dari 20 Olimpiade, ada tiga final yang tidak diramaikan oleh AS. Pertama saat Yugoslavia mengalahkan Italia pada Olimpiade Moskow 1980. Uni Soviet atas Yugoslavia pada Olimpiade Seoul 1988. Serta Argentina menekuk Italia pada Olimpiade Athena 2004.

Prancis memiliki peluang mengalahkan AS di final Olimpiade Paris 2024. Di atas kertas AS memang seakan tanpa celah. Tapi Prancis pernah mengalahkan AS di laga perdana Olimpiade Tokyo 2020. Prancis sendiri telah memulangkan juara dunia Jerman di semifinal.

Sementara itu, Serbia hampir mengalahkan AS di semifinal dini hari tadi. Serbia menjadi tim pertama yang menahan AS untuk tidak mencapai 100 poin. Meski pada akhirnya AS memukul balik di dua menit terakhir.

Akankah dominasi AS berlanjut dengan meraih emas kelima secara beruntun? Ataukah Prancis menjadi tim kedua yang bisa mengalahkan AS di final sekaligus meraih emas pertama setelah empat percobaan? (rag)

Foto: Getty Images

Populer

Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz
LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Suasana Ruang Ganti Sixers Memanas
Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht