Wahyu Widayat Jati membuat debut manis sebagai pelatih Amartha Hangtuah Jakarta. Pelatih yang akrab disapa Cacing itu mengantar Hangtuah meraih kemenangan pertamanya dalam tujuh gim terakhir. Hangtuah menekuk Tangerang Hawks 82-70 di GOR Universitas Negeri Jakarta.

Hangtuah menemukan ritmenya di kuarter kedua. Keunggulan 30/76 tembakan membuat Hangtuah melaju nyaman di sisa babak. Pada kuarter keempat kedua tim sama kuat mencetak 21-21. Tapi Fisyaiful Amir dkk sudah menabung keunggulan hingga 16 poin di kuarter sebelumnya.

Michael Kolawole memimpin Hangtuah dengan 21 poin, 7 rebound, dan 2 asis. Thomas De Thaey mencetak dobel-dobel 17 poin dan 14 rebound. Fisyaiful Amir memberikan 14 poin melalui 6/8 tembakan.

Stevan Neno membukukan 11 poin dan 3 rebound. Neno bermain selama 22 menit dan meraih 4/8 tembakan. Kelly Purwanto memang tidak menyumbang poin. Tetapi Kelly menghasilkan 10 asis dan 3 rebound selama 21 menit.

Raihan Hawks berasal dari tiga pemain asingnya saja. Steven Green mencari top skor dengan mencetak 22 poin, 4 rebound, 4 asis, dan 4 steal. Nicholas Stover mengumpulkan 19 poin, 13 rebound, dan 5 asis. Disusul Morakinyo Williams 16 poin dan 9 rebound.

Hangtuah mengamankan kemenangan ketujuh dalam 20 gim musim ini. Mereka berada di posisi ke-10 dan masih cukup jauh dari zona playoff. Sementara itu, Hawks (5-13) hanya satu tingkat dari dasar klasemen. (rag)

Foto: IBL

Populer

Arki Dikania Wisnu Pamit dari Satria Muda
Penampilan Mengesankan Russell Westbrook Dalam Debut Bersama Nuggets
Julius Randle Bersyukur Dikirim ke Timberwolves
Celtics Pamer Tripoin di Abu Dhabi
Dua Juara NBA Akan Bentrok di Abu Dhabi
Tom Thibodeau Membuat Adaptasi Karl-Anthony Towns di Knicks Lebih Mudah
LeBron dan Davis Akan Tampil di Pramusim
Ucapan Perpisahan Karl-Anthony Towns untuk Timberwolves
Mark Cuban Beberkan Kunci Sukses Sepatu Khas Kyrie Irving
Trae Young Pilih adidas atau Anta?