IBL

Lama tak terdengar kabarnya, Surabaya Fever akan kembali beraksi. Lewat unggahan di media sosialnya, Fever bertolak ke Malaysia untuk mengikuti Li-Ning Women Internasional Invitation Championship. Menggunakan sistem round robin setengah kompetisi, total ada delapan tim dari enam negara yang mengikuti turnamen ini.

Fever menjadi satu-satunya wakil dari Indonesia. Cina Taipei dan Hong Kong masing-masing mengirim satu wakil. Singapura diwakili SG Starbalm, Australia punya Southwest Sonic, sementara Malaysia punya tiga wakil, NS Matrix, EST Jersey, dan MKYC Dragons. Turnamen ini digelar 17—26 Mei 2024. Seluruh gim akan dimainkan di SK 8 Covered Basketball Court, Selangor. 

"Kami dari Fever dapat undangan ini awal Maret lalu dan cukup bersemangat untuk mengikutinya," terang Hennie Widjojo, Manajer Fever. "Tapi kami kan memang terus berlatih, jadi saat ada undangan atau memang kompetisi yang sesuai kami siap untuk ikut kapan saja".

"Kalau Fever selalu pasang target tinggi. Kami selalu serius menghadapi semua turnamen. Kami selalu ingin juara. Itu sebabnya kami juga mengajak Kimberley Pierre-Louis yang kompetisinya juga sudah selesai," imbuh Hennie. 

Selain kehadiran Hennie, Fever juga memunculkan dua nama baru. Kedua pemain ini sebelumnya dikenal berlaga di level kampus yakni Evelyn Fiyo dan Mita Istinawati. "Fiyo memang pemain binaan CLS, dia sudah lumayan lama bergabung latihan dengan Fever. Kalau untuk Mita, dia baru bergabung setelah kami dapat undangan".

Hennie menambahkan bahwa sampai saat ini baru turnamen ini yang masuk dalam kalender Fever di tahun 2024. Ia mengharapkan dukungan dari semua pecinta basket Indonesia untuk turnamen ini. Ke depannya, Fever berharap bisa menemukan turnamen atau bahkan liga serupa di level Asia Tenggara atau Asia. "Kalau kita mengikuti turnamen lain, pasti dikabarkan lewat media sosial. Tunggu saja ya!," tutupnya. (DRMK)

Foto: Yoga Prakasita

Komentar