Boston Celtics kembali di depan Cleveland Cavaliers, Sabtu (11/5), waktu setempat. Melakoni Gim 3 di Cleveland, Celtics tampil dominan untuk menang 106-93. Hasil ini membuat Celtics unggul 2-1, situasi yang serupa saat mereka mengandaskan Miami Heat di ronde pertama lalu. 

Celtics terus berada di depan Cavaliers selepas kuarter pertama. Mereka sempat membuka jarak sampai 23 poin. Cavaliers pun coba memangkas jarak di kuarter empat. Sayangnya, sembilan poin adalah jarak terbaik Cavaliers sampai akhir laga. 

Cavaliers tampak tak mampu mengimbangi pergerakan bola Celtics. Berkali-kali pemain Celtics mendapatkan posisi terobosan terbuka atau tripoin tanpa penjagaan. Hal ini coba disiasati J.B. Bickerstaff selaku kepala pelatih Cavaliers dengan menurunkan komposisi kecil. Sayangnya, Celtics sudah membuka jarak terlalu jauh dan tak bisa dikejar. 

Yang menarik dari gim ini adalah keputusan Joe Mazzulla untuk turun dengan rotasi utama enam pemain saja. Pemain keenam yang diturunkan Celtics adalah Payton Pritchard yang bermain 22 menit. Al Horford sebagai satu-satunya bigman tampil 38 menit. Meski meleset semua dari tripoin (0/6), keberadaan Horford membuat Cavaliers tak bisa tenang dalam melakukan rotasi pertahanan. 

Jayson Tatum memimpin Celtics dengan dobel-dobel 33 poin, 13 rebound, dan 6 asis. Berkali-kali Tatum melakukan aksi satu lawan satu menghadapi deretan garda Cavaliers dan berhasil berujung poin. Jaylen Brown mengikuti melalui 28 poin plus 9 rebound dari 13/17 tembakan. Setelah hanya mencetak empat poin di Gim 2, Jrue Holiday tajam dengan 18 poin, 8 rebound, 5 asis. Derrick White membantu dengan 12 poin. 

Cavaliers kembali ke setelan standar mereka. Donovan Mitchell seorang diri 33 poin plus 6 rebound. Sisanya tak ada yang mencetak lebih dari 17 poin. Evan Mobley adalah bantuan terbesar Mitchell dengan 17 poin dan 8 rebound. Darius Garland dan Caris LeVert masing-masing 15 poin. Garland menambahkan 6 asis, sementara LeVert 6 rebound dari bangku cadangan. 

Gim 4 digelar lusa, masih di Cleveland. (DRMK)

Foto: Getty Images 

Komentar