Wilayah Barat NBA benar-benar tidak mengecewakan. Dalam satu dekade ke belakang, tim-tim Wilayah Barat secara konsisten menyajikan persaingan sengit. Tak sampai di situ, dari 10 musim terakhir, Wilayah Barat juga berhasil menunjukkan keperkasaannya dengan menjadi juara 6 kali. 

Musim ini mungkin menjadi salah satu musim reguler paling "mengerikan" di sejarah NBA untuk Wilayah Barat. Bagaimana tidak, tiga tim terlibat persaingan hingga laga terakhir demi memperebutkan peringkat teratas klasemen akhir. Ini jadi pengalaman pertama dalam sejarah NBA skenario seperti ini terjadi. Selain itu, perebutan peringkat enam dan Play-In Tournament juga panas sampai akhir.

Pertama, kami jelaskan peringkat akhir Wilayah Barat lebih dulu. Oklahoma City Thunder ada di peringkat teratas. Mereka menang telak atas Dallas Mavericks di laga terakhir. Mavericks adalah satu dari dua tim yang sudah memastikan posisi mereka sebelum laga terakhir. Mavericks finis di peringkat lima. 

Oklahoma City Thunder Western Conference

Thunder finis dengan rekor (57-25) yang membuat mereka untuk kali pertama sejak 2012-2013 ada di puncak klasemen akhir Wilayah Barat. Rekor ini sejatinya sama dengan Denver Nuggets. Namun, Thunder perkasa secara head-to-head atas Nuggets. Empat kali bertemu, tiga kali Thunder menang. 

Untuk Nuggets yang datang ke musim ini sebagai juara bertahan, posisi ini tampak tak mengejutkan. Mereka bahkan bisa kembali jadi unggulan pertama jika tidak kalah atas San Antonio Spurs di gim ke-81. Kekalahan itu yang membuat persaingan peringkat teratas berlangsung sampai hari terakhir. 

Minnesota Timberwolves juga tampak kehilangan momentum. Mereka kalah 125-106 atas Phoenix Suns di laga terakhir. Meski laga ini bisa menjadi laga pemanasan untuk Karl-Anthony Towns pascacedera, namun fakta bahwa Suns menyapu bersih tiga pertemuan dengan Timberwolves musim ini tak bisa dilewatkan begitu saja. Apalagi, kedua tim akam bertemu di ronde pertama. 

Ya, Timberwolves finis di peringkat tiga sedangkan Suns di peringkat enam. Timberwolves memang mendapatkan suntikan tenaga dengan Towns kembali, tapi Suns juga fit 100 persen. Suns menutup musim dengan tiga kemenangan beruntun dan 7 kali menang dari 10 laga terakhirnya. Trio Bradley Beal, Devin Booker, dan Kevin Durant juga tampak sedang panas-panasnya. Bicara Playoff kita juga bicara pengalaman. Booker sudah pernah ke final tiga tahun lalu sedangkan Durant adalah sosok juara bersama Golden State Warriors. Ini akan jadi ronde pertama yang sengit!.

Seperti yang sudah kami singgung di atas, Mavericks adalah satu dari dua tim yang mengunci peringkat mereka sebelum hari terakhir. Satu tim lainnya adalah lawan mereka, Los Angeles Clippers. Keduanya akan bertemu untuk kali ketiga dalam empat tahun terakhir di Playoff. Namun, kali ini keduanya jelas datang dengan skuad yang berbeda. 

Clippers Mavericks Western Coneference

Clippers masih dalam misi mengumpulkan veteran-veteran untuk memperbesar peluang juara. Paul George, Kawhi Leonard, Russell Westbrook, dan James Harden semua dalam kondisi fit. Namun, Mavericks juga tidak diam saja. Kedatangan dan kekompakan Kyrie Irving dengan Luka Doncic membuat cerita berbeda bagi Mavericks yang musim lalu bahkan tidak lolos ke Play-In Tournament. Ditambah kehadiran Daniel Gafford dan P.J. Washington, pemenang ronde ini bisa jadi salah satu ancaman terbesar untuk lolos sebagai Juara Wilayah Barat. 

Menjalani salah satu musim tersehat mereka, New Orleans Pelicans menunjukkan bahwa mereka bisa bersaing di zona Playoff. Brandon Ingram yang dikabarkan siap bermain di Play-In Tournament akan membuat pembeda terbesar saat Pelicans jumpa Los Angeles Lakers. Namun, seperti yang kami singgung di atas, Lakers unggul secara pengalaman dalam menghadapi laga genting. LeBron James tak kunjung mengendur, Anthony Davis dan D'Angelo Russell yang bisa meledak, dan barisan pendukung lain yang memberikan kontribusi sesuai porsi bisa merusak upaya Pelicans untuk ke Playoff yang terakhir mereka lakukan dua musim lalu. 

Pertarungan di bagan Play-In terakhir juga dijamin tidak akan berlalu begitu saja. Sacramento Kings dalam dua musim terakhir berhasil menunjukkan mereka bisa menjadi ancaman untuk Warriors. Musim lalu, di Playoff perdana mereka dalam 17 tahun, Kings memaksa Warriors bermain hingga Gim 7 di ronde pertama Playoff. Meski kalah, ini adalah pertanda Kings tak menyerah begitu saja. Lebih lagi, musim ini keduanya berbagi kemenangan (2-2) dan gim Play-In Tournament akan digelar di kandang Kings. 

Kings Lakers Western Conference

Warriros memang tak bisa dianggap sepele. Utamanya dalam situasi di mana mereka cukup bugar dan menentukan, veteran seperti Stephen Curry dan Klay Thompson kerap menjadi pembeda. Satu-satunya catatan yang mungkin jadi pembeda di gim nanti adalah absennya Malik Monk untuk Kings. Sepanjang musim, Kings hanya menang 3 kali selama Monk absen 9 laga. 

Selamat datang Play-In Tournament dan Playoff NBA 2024. Wilayah Barat akan tetap berat dan penuh dengan drama. Namun, untuk itulah kita semua penikmat basket ada di sini. Babak pertama kisah drama panjang Playoff NBA 2024 akan dimulai tubin!. 

Foto: NBA/Getty Images 

 

Komentar