Charlotte Hornets mengakhiri 11 kekalahan beruntun dengan menundukkan Oklahoma City Thunder, 123-112, di Spectrum Center, Rabu malam waktu Amerika Serikat. Meski mengalahkan Thunder, namun Hornets tak mampu membendung Russel Westbrook.
Hampir saja Westbrook mencetak triple-double ke 17 musim ini saat melawan Hornets. Sebab ia berhasil mencatatkan 33 poin, 15 rebound dan delapan asis. Rekor luar biasa Westbrook hanya berjarak dua asis saja. Namun performa menawan ini tak mampu menyelamatkan Thunder dari kekalahan.
Hornets berbalik memimpin 102-101 di lima menit laga tersisa lewat Nicholas Batum. Batum dan Kemba Walker mengumpulkan 23 poin di kuarter keempat yang membawah Hornets bisa mengamankan kemenangan. Hornets di laga ini mencetak 40 tembakan bebas yang jadi rekor lemparan bebas tertinggi musim ini.
Nic Batum menyumbang poin tertinggi bagi Hornets dengan 28 poin. Lalu Kemba Walker bersinar dengan torehan 20 poin. Namun yang paling berjasa malam itu adalah Michael Kidd-Gilchrist yang menjaga Wesbrook sepanjang laga.
"Kami membuat banyak skenario di offense. Kami coba untuk menarik perhatian Russel Westbrook keluar dari sistem. Itu tak mudah tapi MKG (Michael Kidd-Gilchrist) melalukan pekerjaan itu dengan baik. Meski Westbrook belum bisa kami bendung, setidaknya skenario kami berhasil," kata Nic Batum, seperti dilansir nba.com.
Russel Westbrook memang luar biasa. Ia mencetak 10 dari 31 percobaan tembakan dan memasukkan dua tembakan tripoin. Westbrook juga menambakan pundi-pundi poin dari 11 tembakan bebas. Westbrook kini terhitung mencetak 28 kali double-double musim ini. Lebih mantap lagi, ini adalah laga ke 22, dimana Westbrook mencetak 30 poin atau lebih.
Foto: nba.com/hornets