Steve Kerr Berharap Joel Embiid Tetap Bisa Bermain di Olimpiade 2024

| Penulis : 

Jadwal kembalinya Joel Embiid belum pasti. MVP 2023 harus menepi karena cedera lutut bagian lateral meniskus yang membuatnya harus menjalani operasi. Tidak hanya Philadelphia 76ers yang harap-harap cemas. Timnas AS pun juga berharap Embiid tetap bisa tampil di Olimpiade Paris 2024.

Embiid diperkirakan absen selama empat pekan. Mungkin bisa lebih. Pemain berdarah Kamerun itu kehilangan kesempatan mempertahankan MVP. Sebab, ia tidak akan memenuhi syarat bermain dalam 65 gim.

“Tidak banyak yang bisa kami lakukan mengenai hal ini. Kami berharap dia (Embiid) lekas pulih dan siap beraksi lagi. Jika tidak, kami harus menggantinya,” kata Kerr sebelum pertandingan Warriors vs Sixers di Wells Fargo Center itu.

Baca juga: LeBron, Curry, Hingga Embiid, Deretan Pemain AS yang Akan ke Olimpiade 2024

Embiid masuk dalam 41 pemain dalam longlist AS untuk Olimpiade Paris 2024. Jika ia bisa tampil, itu akan menjadi debut Embiid di ajang internasional. Sebelumnya Embiid memiliki pilihan untuk membela Kamerun dan Prancis. Pada akhirnya, Embiid malah berkomitmen untuk berseragam timnas AS.

USA Basketball masih akan memilih 12 roster pemain pada musim semi mendatang. Misalnya Embiid sehat, bisa dipastikan ia akan menjadi skuad AS ke Paris nanti. Olimpiade sendiri dijadwalkan pada 26 Juli-11 Agustus 2024.

Jika Embiid pemilihan selama satu bulan, ia masih memiliki waktu lima bulan lagi. Memang bukan waktu yang panjang. Apalagi Embiid tetap menjalankan tugasnya bersama Sixers. Jika Sixers lolos sampai final, para pemain hanya memiliki waktu beberapa hari ke Olimpiade. Final NBA 2024 sendiri dimulai pada 6 Juni mendatang. Jika sampai gim 7, maka jadwalnya berakhir pada 23 Juni 2024.

Musim lalu Sixers terhenti di semifinal Wilayah Timur usai kalah tujuh gim dari Boston Celtics. Sedangkan pada musim ini, Sixers masih menghuni unggulan kelima dengan 30-20.

“Kami berharap dia akan sehat pada musim panas ini. Sehingga bisa bermain. Joel Embiid pemain yang luar biasa dan kami sangat senang dia menjadi bagian dari program ini,” lanjut Kerr. (rag)

Foto: Paras Griffin/Getty Images

Populer

James Harden: Setidaknya Ada 2 Gelar Jika Thunder Tidak Menukar Saya
Kelemahan Kings Makin Jelas Saat Takluk dari Clippers
Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Nasihat Ice Cube untuk Bronny James
Pelicans Tumbang! Warriors ke Perempat Final NBA Cup 2024
Joe Mazzulla Gunakan Muslihat Untuk Bangkitkan Semangat Celtics
Trae Young Pilih Jordan Brand
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
Mavericks Hantam Nuggets Tanpa Doncic, Peluang NBA Cup Masih Terjaga
D’Angelo Russell Tertarik Membela Timnas Lithuania