Golden State Warriors masih dalam kesulitan, Senin (15/1), waktu setempat. Meski Draymond Green kembali dan Memphis Grizzlies tidak diperkuat Ja Morant, Desmond Bane, Marcus Smart, dan deretan pemain utama lainnya, Grizzlies tetap terlalu perkasa. Tim asuhan Taylor Jenkins berhasil mengamankan kemenangan 116-107. Warriors memang berhasil menutup tiga kuarter pertama dengan keunggulan, namun mereka sudah mulai kehilangan momentum di akhir kuarter tiga. Kuarter empat jadi ajang Grizzlies untuk tancap gas. Mereka ungul (31-21) untuk memastikan kemenangan ini. 

Kami yakin Anda tidak terlalu familiar dengan pencetak angka terbanyak Grizzlies hari ini yakni Vince Williams Jr.. Pemain tahun kedua Grizzlies (pilihan ke-47 NBA Draft 2022) ini turun sebagai starter karena minimnya pemain yang fit dalam tim. Bermain 37 menit, Vince mencetak 24 poin, 7 rebound, dan 4 asis. Menyusul di belakangnya adalah nama kurang familiar lainnya yakni ruki, GG Jackson. Di gim kedelapannya musim ini, ia membantu denagn 23 poin, 6 rebound, 2 steal, dan 2 blok dari bangku cadangan. Ini adalah gim kedua beruntun di mana GG mencetak 20+ poin. 

Jaren Jackson Jr. yang merupakan satu-satunya starter tersisa tampil solid melalui 18 poin, 5 rebound, 5 asis, dan 4 steal. David Roddy 12 poin dan 7 rebound. Tiga pemain lain, Luke Kennard, Jacob Gilyard, Santi Aldama masing-masing membantu dengan 11 poin. Turun dengan sembilan pemain saja, hanya ada dua pemain Grizzlies yang tidak mencetak dua digit poin. Menariknya lagi, dari total 17 pemain yang terdaftar, hanya 10 pemain saja yang dalam kondisi fit. Satu-satunya pemain fit yang tak bermain adalah John Konchar. 

Warriors memang tampak berantakan. Secara akurasi memang mereka tetap lebih bagus dan efisien di angka 48 persen (44/90), namun turnover Warriors menyentuh 19 kali. Pertahanan Warriros juga tampak lemah denagn bukti 40 percobaan tembakan gratis yang didapatkan Grizzlies (masuk 32 kali). Stephen Curry memimpin tim dengan 26 poin dan 8 asis. Jonathan Kuminga yang bergeser ke bangku cadangan dobel-dobel 20 poin dan 11 rebound. Andrew Wiggins yang kembali menjadi starter menambahkan 16 poin dan 5 rebound sementara Dario Saric 13 poin plus 7 rebound. Draymond Green yang kembali setelah absen sejak 13 Desember bermain 23 menit dari bangku cadangan dan menyumbangkan 7 poin, 7 rebound, plus 4 asis. 

Hasil ini membuat Grizzlies kini membayangi Warriors untuk peringkat 12 klasemen sementara Wilayah Barat. Rekor Grizzlies (15-25) sedangkan Warriors (18-22). Warriors akan menutup rangkaian empat laga tandang mereka dengan bertamu ke Utah Jazz, lusa. Sebaliknya, Grizzlies akan memulai rangkaian empat laga tandang mereka dengan menyambangi Minnesota Timberwolves, tulat. (DRMK)

Foto: NBA/Getty Images

Populer

LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Suasana Ruang Ganti Sixers Memanas
Grizzlies Hajar Sixers, Pelatih Taylor Jenkins Pecahkan Rekor Waralaba
Jayson Tatum & Patrick Mahomes Rebutan Ekspansi Tim WNBA
Russell Westbrook Pemain Pertama Dalam Sejarah dengan 200 Tripel-dobel!
Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz