Golden State Warriors berhasil mengemas kemenangan dari kandang Houston Rockets. Mereka baru saja memenangkan pertandingan 124-114 di Toyota Center, Houston, Texas, Amerika Serikat, Jumat 5 Januari 2018. Draymond Green, power forward, menjadi dalang kemenangan tersebut.

Green yang tampil sejak awal pertandingan bermain baik hari ini. Ia mengumpulkan 17 poin, 14 rebound, dan 10 asis. Di sisi lain, para All-Star seperti Stephen Curry dan Klay Thompson juga mencatatkan raihan gemilang. Keduanya mencetak masing-masing 29 dan 28 poin. Sementara itu, Kevin Durant belum bisa tampil lantaran cedera.

Meski tanpa Durant, Warriors tetap tampil seperti biasa. Apalagi lawan juga tampil tanpa pemain pilar mereka, James Harden, yang cedera hamstring. Oleh karena itu, Kepala Pelatih Steve Kerr berupaya memaksimalkan timnya untuk memanfaatkan ketidakhadiran Harden.

Di kuarter pertama, kedua tim bermain cukup imbang. Chris Paul, point guard Rockets, memimpin timnya dengan baik sementara Warriors mengandalkan Curry. Sang pemain terbaik NBA dua kali itu mengemas 11 poin di kuarter pertama, tetapi tak mampu membawa timnya unggul. Rockets memimpin sementara 37-33.

Kuarter berikutnya, pertandingan berlanjut dengan intensitas yang sama. Kedua tim sama-sama tampak tak mau kalah, sehingga laga berlangsung ketat. Umpan Green kepada David West kemudian membalikkan keadaan 40-39. Namun, kondisi itu tak berlangsung lama setelah Rockets menggempur pertahanan lawan dengan lemparan bebas dan serangan lain. Belum lagi Paul semakin trengginas di kuarter ini. Ia mengumpulkan 15 dari total 28 poin yang ia cetak hari ini.

Selain Paul, Eric Gordon juga tampil gemilang. Ia mencetak 30 poin dan 7 asis di pertandingan ini. Pemain anyar Gerald Green menyumbang 29 poin dari bangku cadangan, sementara itu Clint Capela mengumpulkan double-double 15 poin dan 10 rebound. Kejar-mengejar angka pun tak terhindarkan sampai Warriors unggul tipis 67-63 di paruh waktu pertama.

Masuk ke kuarter tiga, kedua tim tidak menurunkan intensitas permainan. Keduanya bermain ketat sehingga para kepala pelatih harus memeras otak mereka agar tidak tertinggal. Mike D’Antoni, pelatih Rockets, menurunkan Gerald Green untuk mendobrak pertahanan lawan dari area tripoin. Four points play-nya menjadi momen penting Rockets untuk mengambil kesempatan memimpin. Sayangnya, Stephen Curry membuat tim asal Houston itu gagal unggul. Warriors tetap memimpin 93-90.

Di kuarter empat, Warriors sempat memperlebar jarak hingga 10 poin di separuh waktu kuarter itu. Akan tetapi, permainan apik Chris Paul membuat David West tak berdaya. Gerakan melantun bolanya membuat kaki West terantuk lantai sehingga membuatnya terhuyung-huyung. Sayangnya, permainan koletif Warriors membuat mereka tak berdaya. Tim asal Oakland itu menang 124-114.

Dengan kemenangan itu, Warriors kini mencetak rekor 31-8. Selanjutnya mereka akan melawat ke Los Angeles guna menghadapi Clippers pada Minggu, 7 Januari 2018. Sementara itu, Rockets bakal menghadapi Detroit Piston di hari yang sama.

Foto: Sporting News

Komentar