Babak playoff NBA musim ini menjadi salah satu yang menarik dalam sejarah. Beberapa gim memecahkan rekor. Baik penjualan tiket maupun tontonan paling laris. Golden State Warriors vs Los Angeles menjadi tambang emas NBA. Bagaimana tidak, dua waralaba dengan penggemar terbanyak itu bertarung di playoff pertama kali setelah 32 tahun.
Gim 3 Warriors vs Lakers menjadi gim 3 semifinal wilayah yang paling banyak ditonton dalam kurun waktu 24 tahun terakhir. Dilansir melalui laman resmi NBA, pertandingan yang digelar pada 6 Mei itu rata-rata ditonton lebih dari 8,3 juta pemirsa melalui jaringan ABC.
Puncaknya pada pukul 22.30. ABC mencatat jumlah penonton tertinggi mencapai lebih dari 9,7 juta pemirsa. Pada gim 3 itu juga menjadi gim 3 semifinal wilayah paling banyak ditonton sejak 2011. Serta menjadi pertandingan semifinal wilayah terlaris selama 12 tahun terakhir.
Ini juga menjadi pertemuan pertama Warriors dan Lakers di babak playoff sejak musim 1990-91. Gim ketiga tersebut dimenangkan oleh Lakers 127-97. Pertandingan itu menjadi rata-rata tiket termahal di kandang Lakers setelah gim terakhir Kobe Bryant pada 2016.
Baca juga: Tiket Gim 3 Warriors vs Lakers Termahal Usai Pertandingan Terakhir Kobe Bryant
Kini Lakers hanya selangkah lagi menuju final Wilayah Barat. LeBron James dkk unggul 3-1 dari juara bertahan. Pada gim pertama dimenangkan Lakers 117-112. Gim pada 2 Mei itu memiliki rata-rata 7,3 juta penonton di TNT.
Berlanjut ke gim kedua saat Warriors menyamakan kedudukan setelah unggul 127-100 di Chase Center, San Francisco pada 4 Mei. Rata-rata ada 7,3 juta penonton melalui jaringan ESPN. Menjadi gim 2 semifinal wilayah paling laris di ESPN.
Gim 4 kemarin juga menjadi pertandingan NBA di jaringan televisi kabel paling banyak ditonton sejak 2019. Kemenangan Lakers 104-101 itu memiliki rata-rata 7,5 penonton di TNT. Secara keseluruhan empat gim Warriors vs Lakers telah ditonton rata-rata 7,6 juta pemirsa dari berbagai jaringan televisi.
Gim 5 berlangsung besok di kandang Warriors. Ini menjadi kesempatan terakhir Stephen Curry dkk untuk bisa melaju ke ronde berikutnya. Atau menjadi langkah pamungkas Lakers untuk merebut tempat di final Wilayah Barat. (rag)
Foto: NBA