Pada tahun 1998, Michael Jordan memakai sepasang Air Jordan 13 hitam dan merah ikoniknya untuk membawa Chicago Bulls memenangi Gim 2 Final NBA terakhirnya. Sekarang sepatu tersebut akan dijual dan diperkirakan akan memecahkan rekor lelang. Rumah lelang Sotheby yang akan menjual sepatu paling berharga dalam sejarah Michael Jordan. Sepatu ini diprediksi memecahkan rekor dunia untuk sepasang sneaker yang dilelang.

Ini adalah satu-satunya sepasang sepatu lengkap dari Final NBA 1998 yang telah cek keasliannya oleh The MeiGray Group. Sepatu ini merupakan sepatu terakhir dari Air Jordan 13 "Bred" yang pernah digunakan Michael dalam pertandingan NBA. Dikutip dari hypebeast.com, sepatu ini diberikan kepada seorang ball-boy oleh Michael Jordan setelah pertandingan. Pemain yang dikenal sebagai GOAT tersebut sepatu tersebut di ruang ganti setelah pertandingan dan menandatanganinya, sebelum menyerahkannya kepada ball-boy sebagai ucapan terima kasih atas layanan dan keramahtamahannya selama kunjungan Bulls di markas Utah Jazz.

Foto: kion546.com

Rumah lelang Sotheby di New York akan mulai lelang pada 3 hingga 11 April 2023. Sementara untuk pameran sepatu ini dijadwalkan pada 5 April 2023. Diperkirakan penawaran tertinggi bisa menembus 4 juta dollar Amerika, atau sekitar 61,5 miliar rupiah. Rekor saat ini dicetak tahun 2021, yaitu sepasang Nike Air Ships yang dipakai Michael Jordan di awal karirnya, terjuah seharga 1,47 juta dolar Amerika. 

Memorabilia olahraga Michael Jordan terus mendapatkan tempat di hati para kolektor. Sebelum lelang ini, Sotheby juga melelang enam pasang Air Jordan yang pernah dipakai Michael Jordan di momen-momen penting. Tahun lalu, jersei Michael Jordan di Gim 1 Final NBA 1998 menjadi memorabilia olahraga termahal yang dijual di lelang dengan harga 10,1 juta dolar Amerika. (*)

Foto: Shoteby Auctions

Populer

Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Menyerah di G League, Rodney Hood Pensiun & Ingin Jadi Pelatih
Kolaborasi Unik Puma MB.04 dan Scooby Doo
Spurs Raih Dua Kemenangan Beruntun Tanpa Wembanyama 
Pemain Bintang yang Cedera di Bulan Pertama NBA 2024-2025
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Greg Monroe Merapat ke Toronto Raptors
Satria Muda Tantang CLS Knights di Semifinal (Playoff IBL 2016)