Liverpool FC Rilis Kolaborasi dengan LeBron James

| Penulis : 

Ini adalah pekan LeBron James. Setelah resmi menjadi pencetak skor terbanyak sepanjang masa, Liverpool dan Nike merilis kolaborasi spesial. Kolaborasi yang diberi nama Liverpool FC x LeBron itu dirilis pada Kamis (9/2) lalu.

Koleksi Liverpool FC x LeBron mencangkup beberapa jenis pakaian. Selain LFC LeBron Jersey, juga ada sepatu sepak bola, sepatu basket, hoodie, celana pendek, baju olahraga lengan panjang, dan sneakers khusus.

LeBron tercatat sebagai pemilik dua persen saham Liverpool. Miliarder sekaligus bintang Los Angeles Lakers itu membeli saham Liverpool senilai 4,7 juta Poundsterling pada 2011 lalu bersama mitra bisnisnya, Maverick Carter. LeBron dan Maverick merupakan bagian dari Fenway Sports Group (FSG), perusahaan pemilik Liverpool.

Beberapa pekan terakhir bocoran dari Liverpool FC x LeBron banyak beredar. LeBron sendiri “menggoda” penggemarnya dengan datang ke pertandingan mengenakan jersei tersebut pada 26 Januari lalu.

LFC LeBron Jersey yang paling menarik. Jersei tersebut berwarna hitam dan aksen abu-abu tua dengan garis-garis merah. Jersi itu dibandrol dengan harga 74,95 Poundsterling.

Dalam jersei itu menampilkan motif huruf “YNWA” yang berarti slogan Liverpool, You Never Walk Alone. Serta motif hurut “SFG” atau “Strive for Greatness” yang mewakili LeBron. Juga ada logo Nike, Liverpool, dan logo mahkota LeBron di bagian dada.

Motif yang sama juga terdapat di jersei basket LeBron x Liverpool. Jersi basket itu menonjolkan motif huruf YNWA dan nomor 6 milik LeBron di bagian belakang. Jersi ini juga dilengkapi celana pendek dengan pola “YNWA-SFG”, lambing Liverpool, dan nomor 6 di bagian depan.

Selain jersei dan celana pendek, sepatu Liverpool FC x LeBron juga mencuri perhatian. Saat mencetak tripel dobel pada gim melawan New York Knicks pada 31 Januari lalu, ia mengenakan sepatu LFC Nike LeBron XX Low. Itu merupakan sneaker ultra-lightweight warna merah dengan gambar Liver Bird (logo Liverpool).

Kapten Liverpool Jordan Henderson menjadi salah satu pemain yang menjadi model pemotretan koleksi Liverpool FC x LeBron. “Saya merupakan penggemar berat Lebron dan semua yang ia capai untuk menjadi salah satu pemain basket terhebat sepanjang sejarah. Senang melihat hubungan dengan LFC dan menjadi bagian dari hal yang menarik dari kolaborasi ini,” ujarnya dalam situs resmi klub. (rag)

Foto: Liverpool FC

Populer

Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Menyerah di G League, Rodney Hood Pensiun & Ingin Jadi Pelatih
Spurs Raih Dua Kemenangan Beruntun Tanpa Wembanyama 
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Pemain Bintang yang Cedera di Bulan Pertama NBA 2024-2025
Kolaborasi Unik Puma MB.04 dan Scooby Doo
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Rencana NBA Pakai Format Pickup-Style untuk All-Star Game 2025