Anthony Davis cedera saat pertandingan melawan Denver Nuggets Sabtu, 17 Desember 2022, waktu Indonesia. Sang pemain menjalani MRI dan beberapa tes tambahan untuk menentukan sejauh mana cederanya. Menurut ESPN, pemain Los Angeles Lakers tersebut akan melewatkan beberapa minggu karena cedera kaki kanan. LeBron James menyebut ini sebagai kemunduran kecil untuk Lakers. 

Pergelangan kaki Davis mengalami cedera saat melakukan post-move melawan Nikola Jokic di pertengahan kuarter pertama. Bintang Lakers itu tidak kembali ke permainan setelah turun minum. Menurut Brian Windhorst dari ESPN, Lakers bakal mengalami minggu-minggu sulit ke depan, karena cedera Davis kali ini membutuhkan waktu lama untuk penyembuhan. 

"Cedera kali ini saya rasa bakal lama. Ini bukan hanya pergelangan kaki yang terkilir. Saya rasa cedera ini lebih memprihatinkan," kata Windhorst di podcastnya.

Sementara itu, LeBron James memuji kinerja Davis selama ini. Davis mencetak rata-rata 27,4 poin dengan akurasi tembakan 59,3 persen, yang jadi catatan tertinggi dalam karirnya. Davis juga menambahkan 12,1 rebound, dan 2,1 blok per pertandingan. Kehilangan Davis sangat mengecewakan bagi LeBron dan semua pendukung Lakers. Namun "Sang Raja" berusaha untuk tetap positif. 

"Pada akhirnya, siapa pun yang tersedia untuk bermain, maka kami harus bermain. Kami pemain NBA," kata LeBron, dikutip dari basketballforever.com. "Kami percaya kepada pelatih yang membuat strategi. Kami akan mencoba mengeksekusi strategi ini dengan baik selama 48 menit."

Lakers sekarang mengoleksi 12 kemenangan dan 16 kekalahan, Lakers saat ini berada di posisi ke-12 klasemen Wilayah Barat. Akan berat bila tidak ada Davis dalam permainan. LeBron mengakui hal tersebut. "Sungguh mengecewakan melihat dia harus cedera, terutama dengan kinerja yang dia lakukan sekarang," kata LeBron. 

"Tidak dipungkiri kalau Davis benar-benar dominan tahun ini. Cedera tersebut membuat kami akan mengalami kemunduran kecil. Saya tahu ini sulit baginya. Tapi kami akan mencoba untuk tetap berada di jalur kemenangan. Ini hanya kemunduran kecil untuk memulai langkah yang besar. Kami berusaha untuk berpikir jernih, dan mencoba optimistis bahwa cedera Davis hanya sementara. Dia pasti kembali lagi musim ini. 

LeBron yang berusia 37 tahun baru-baru ini menyatakan dia ingin bermain sampai dia berusia 45 tahun. Dengan melihat data statistik yang dicatat musim ini, tampaknya pernyataan tersebut masuk akal. LeBron rata-rata mencetak 27 poin, 8,5 rebound, dan 6,5 asis per pertandingan. Namun dia sadar bahwa tidak akan mudah melalui bulan depan tanpa Davis. (*)

Foto: ESPN

Komentar