IBL

Indonesia Elite mengamankan kemenangan di Gim 1 final SEA Women Basketball League (SWBL) melawan Sniper Thailand dengan skor tipis 51-49, Sabtu (29/10). 

Cukup kesulitan menerobos pertahanan Thailand di paruh pertama, Indonesia mulai mendapatkan angin permainan pada kuarter tiga. Laju (7-0) membuat Indonesia yang awalnya tertinggal berbalik unggul dan tak terkejar hingga akhir laga.  

Kemenangan Indonesia tak lepas dari kurang rapinya pertahanan Thailand. Hari ini Indonesia mendapatkan 14 tembakan gratis dan memasukkan 11 di antaranya (79 persen). Offensive rebound Indonesia hari ini juga sangat agresif.  

Total ada 15 offensive rebound yang dikumpulkan dengan 4 di antaranya datang dari Adelaide Wongsohardjo. Indonesia berhasil membukukan 13 poin dari 15 offensive rebound tersebut.  

Adelaide Wongsohardjo juga muncul sebagai top skor Indonesia. Bermain 31 menit, pemain yang akrab disapa Ledi ini mencetak 12 poin, 7 rebound, dan 4 asis. Ledi jadi satu-satunya pemain Indonesia yang menyentuh dua digit poin.

Pun demikian, Agustin Gradita Retong juga solid dengan 9 poin, 6 rebound, 5 asis, dan 3 steal. Ayu Sriartha memimpin daftar rebound Indonesia dengan 8 poin plus 9 rebound. 

Top skor gim ini adalah Rujiwan Bunsinprom dengan 14 poin dari 6/10 tembakan. Amphawa Thuamon membantu dengan 10 poin dan 7 rebound. 

Gim 2 akan digelar esok hari masih di tempat yang sama dan pukul 18.30 WIB. (DRMK)

Foto: Yoga Prakasita 

Komentar