IBL

Kompetisi IBL 2022 akan segera memasuki babak penentuan. Delapan tim teratas di musim reguler lalu mulai bergerak ke Bandung untuk menjalani babak Playoff. Playoff hingga Final IBL 2022 akan berlangsung di C-Tra Arena Bandung, 13-30 Agustus.

“Babak playoff menjadi bagian kunci dari penyelenggaraan IBL,” kata Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah. “Playoff tahun ini berbeda dengan musim lalu. Dengan delapan tim bermain di babak playoff, semua tim akan mencipatkan sejarah.”

Junas bersama enam pemain peserta Playoff IBL 2022 hari ini (9/8) berkumpul mengadakan konferensi pers di Hotel Mercure Bandung. Enam pemain yang hadir adalah Akeem Scott (Rans Pik Basketball), Arki Dikania Wisnu (Satria Muda Pertamina Jakarta), Abraham Damar Grahita (Prawira Bandung), Widyanta Putra Teja (West Bandits Combiphar Solo), Kaleb Ramot Gemilang (Dewa United Surabaya), dan Anton Waters (Amartha Hangtuah Jakarta). Wakil dari Pelita Jaya Bakrie Jakarta dan NSH Mountain Gold Timika absen.

Sebagai pemain dari juara bertahan Satria Muda, Arki menegaskan bahwa target untuk mempertahankan juara adalah yang utama. Ia tidak terlalu memikirkan statusnya yang juga menjadi salah satu nomine penerima penghargaan Pemain Terbaik alias MVP IBL 2022. Hal senada dikatakan Kaleb. Bagi Kaleb, masuk menjadi kandidat MVP IBL 2022 hanya bonus semata atas kerjasama timnya selama ini.

Playoff IBL 2022 akan berjalan dengan sistem pertandingan tiga terbaik (best of three). Tim yang lebih dulu meraih dua kemenangan berhak maju ke semifinal.

Pada putaran pertama, Pelita Jaya akan berhadapan dengan Rans Pik, Hangtuah akan menghadapi West Bandits, Prawira menghadapi Dewa United, dan Satria Muda menghadapi Hangtuah.

Musim lalu, oleh karena pertimbangan pandemi, playoff IBL berlangsung dengan sistem gelembung (bubble) di Britama Arena Kelapa Gading Jakarta Utara. Kini, C-Tra Arena boleh dipadati penonton. Junas menegaskan bahwa C-Tra Arena sudah boleh diisi oleh penonton dengan protokol kesehatan yang masih tetap dijalankan.

Dalam konferensi pers ini, IBL juga secara resmi mengumumkan kerjasama eksklusif dengan Instagram. Melalui instagram, IBL ingin agar para pemain juga lebih mengukuhkan “kehadirannya” di dunia digital. Khususnya lewat layanan Reels di instagram.

“Kami melihat antusiasme pecinta olahraga bolabasket di Indonesia semakin besar, Instagram merasakan banyak potensi yang bisa dimaksimalkan bersama dengan IBL untuk meningkatkan konten olahraga di platform kami dengan gaya anak muda pastinya” Dolly Lesmana, Manajer Kemitraan Konten Media dan Olahraga, Meta di Indonesia.

Melalui kerjasama ini, Instagram juga ingin mendorong para pecinta basket Indonesia lebih aktif memanfaatkan fitur Reels. Khusus IBL, Instagram juga ingin mengampanyekan tagar #ibldireels agar konten-kontennya semakin semarak. Rencana ke depan, Instagram akan mengadakan pelatihan (bootcamp) bagi IBL dan para pemainnya agar semakin eksis di media sosial.(*)

Komentar