IBL

Tim nasional (timnas) Australia meraih kemenangan dalam laga perdananya di FIBA Asia Cup 2022. Juara bertahan itu sukses menekuk Yordania 78-60 pada Selasa, 12 Juli di Istora Senayan, Jakarta.

Australia tampil tanpa cela. Tim asuhan Michael Kelly itu unggul sejak tepis mula dan tidak pernah terkejar oleh Yordania. Akhirnya Australia mampu menutup gim dengan selisih 18 poin.

Mereka juga tampil sangat rapi. Total hanya tujuh turnover yang mereka buat. Bahkan pada kuarter pertama Australia tidak membuat kesalahan sama sekali. Hingga jeda pertandingan mereka hanya membuat dua turnover saja.

“Ini merupakan pertandingan yang cukup berat. Saya sangat senang dengan hasil ini terutama pada paruh pertama kami sangat agresif dalam menyerang,” kata Kelly dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.

Mantan pemain Milwaukee Bucks Thon Maker menjadi top skor dengan 23 poin dan delapan rebound. Samson Froling menyumbang 16 poin dan delapan rebound. Clinton Steindl dan Rhys Vague sama-sama mencetak delapan poin untuk Australia.

“Kami baru menjalani pemusatan latihan 4-5 hari yang lalu. Kami membawa banyak pemain muda. Tetapi bisa dilihat mereka juga memiliki waktu bermain cukup banyak di gim ini. Spirit mereka sangat tinggi,” imbuh Kelly.

Pada paruh pertama Australia memimpin dengan margin 26 poin. Tetapi perubahan besar terjadi pada paruh kedua. Yordania memangkas margin dengan mencetak 34 poin. Sementara Australia hanya bisa membuat delapan poin pada kuarter ketiga.

“Kami merasa lebih baik di paruh kedua. Kami bermain lebih baik dalam pertahanan. Kami berusaha mendekatkan jarak. Sayangnya, kami tidak bisa melakukannya lebih banyak dari 20 poin,” ungkap pelatih Yordania Wesam Al-Sous.

Dar Tucker mencetak 20 poin, empat rebound, dan dua steal. Ahmad Al Dwairi dobel-dobel dengan 10 poin dan 13 rebound. Dia juga menambah dengan enam asis. Freddy Ibrahim memberikan delapan poin dan enam asis.

Australia akan melawan Arab Saudi pada lusa pukul 11.00 WIB. Sementara Yordania akan melawan Indonesia pada pukul 17.30 WIB. (rag)

Foto: FIBA

Komentar