Ada dua wasit asal Indonesia yang akan bertugas di FIBA Asia Cup 2022 mulai lusa hingga 24 Juli mendatang di Istora Senayan, Jakarta. Mereka adalah Harja Jaladri dan Budi Marfan. Keduanya merupakan sedikit dari wasit Indonesia yang memiliki lisensi FIBA.

Budi mengantongi lisensi FIBA sejak 2003. Sedangkan Harja sejak 2005 lalu. Sepak terjang mereka juga mumpuni di level internasional. Mereka juga kerap mendapatkan gear wasit terbaik di kompetisi basket tanah air.

Dalam keterangan resminya pada Minggu (10/7) itu, Harja mengatakan bahwa ia dipanggil FIBA sekitar dua bulan lalu. “Saya dan Budi diminta menjalani Yo-Yo Test, merekamnya, dan mengirimkannya ke FIBA Asia. Kamu sudah melakukannya di Cirebon,” kata Harja.

Lalu Budi menambahkan tes tersebut berjalan dengan baik. Mereka berada pada kondisi level fisik yang bagus untuk bertugas di FIBA Asia Cup 2022 mendatang. Ini juga pertama kalinya bagi Budi bertugas di event ini.

“Ini pertama kali saya akan bertugas di FIBA Asia Cup. Pastilah bangga karena berhasil terpilih dari banyak wasit basket di Asia untuk memimpin pertandingan di sini. Apalagi FIBA Asia Cup event paling bergengsi di Asia, dan digelarnya juga di negara sendiri,” lanjut Budi.

Harja sendiri lebih banyak bertugas di FIBA Asia. Sudah empat edisi yang ia ikuti. Ia pertama kali bertugas pada edisi 2007 dan yang terakhir pada 2017 lalu di Lebanon. FIBA Asia Cup 2022 di Jakarta ini akan menjadi penugasannya yang kelima.

Harja juga pernah memimpin partai final antara Iran dan Filipina pada FIBA Asia 2013. Saat itu dia bekerja sama dengan wasit Arsen Andryuskin (Kazakhstan) dan Yuji Hirahara (Jepang). Itu menjadi final pertama Harja di turnamen besar.

“Ada rasa nervous awalnya, turun di partai final kompetisi bergengsi pertama dengan penonton membeludak. Namun setelah pertandingan mulai berjalan, perasaan itu hilang karena kita fokus ke pertandingan,” kata wasit asal Cirebon itu.

Beberapa event bergengsi pernah ia ikuti. Seperti Kejuaraan Dunia U-17 2014, NBA Summer League 2016, FIBA Women World Cup 2018, hingga FIBA World Cup 2019.

Hari ini Harja dan Budi akan bergabung dengan para wasit yang bertugas. Lalu lusa mereka akan menjalani tes fisik lagi sebelum bertugas. (rag)

Foto: FIBA

Populer

Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz
LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Suasana Ruang Ganti Sixers Memanas
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Grizzlies Hajar Sixers, Pelatih Taylor Jenkins Pecahkan Rekor Waralaba
Russell Westbrook Pemain Pertama Dalam Sejarah dengan 200 Tripel-dobel!
Jayson Tatum & Patrick Mahomes Rebutan Ekspansi Tim WNBA