IBL

Pertukaran terbesar yang ditunggu-tunggu akhirnya terwujud nyata. Laporan ESPN menyebutkan bahwa Brooklyn Nets dan Philadelphia 76ers akhirnya sepakat untuk memindahkan dua bintang mereka, James Harden dan Ben Simmons.

Tak melibatkan dua nama saja, total ada lima pemain yang terlibat. Selain Harden, Nets juga mengirim Paul Millsap ke Sixers. Sebaliknya, Sixers juga menambahkan Seth Curry dan Andre Drummond. Sixers juga rela mengorbankan dua hak pilih ronde pertama NBA Draft mereka untuk 2022 dan 2027. 

Laporan yang sama menyebutkan bahwa negosiasi antara kedua tim benar-benar baru dimulai hari ini, Kamis, 10 Februari 2022, waktu setempat. Beberapa isu yang sempat menyebutkan Nets meminta Matisse Thybulle pun tak terwujud dengan laporan ini.

Dengan kesepakatan ini, maka Harden kembali bereuni dengan mantan manajer umumnya saat di Houston Rockets, Daryl Morey. Morey yang kini menjabat sebagai Presiden Sixers diyakini sudah berupaya mendapatkan Harden sejak musim lalu. Sayangnya, Harden mencoba peruntungannya lebih dulu ke Nets.

Di lain sisi, kesepakatan ini juga membuat peluang para penggemar NBA melihat Ben Simmons beraksi di musim ini kembali terbuka. Sejak kekalahan di semifinal Wilayah Timur musim lalu atas Atlanta Hawks, Ben menolak tampil untuk Sixers dengan alasan psikologi.

Kesepakatan ini membuat Nets bisa turun dengan komposisi Kyrie Irving, Seth Curry, Kevin Durant, Ben Simmons, dan LaMarcus Aldridge. Di bangku cadangan, merema masih punya Patty Mills, Cam Thomas, Bruce Brown, Joe Harris, dan Andre Drummond. Masih ada pula nama Jevon Carter, DeAndre' Bembry, Nic Claxton, Blake Griffin, dan James Johnson.

Untim Sixers, kemungkinan besar komposisi utama mereka adalah Tyrese Maxey, James Harden, Matisse Thybulle, Tobias Harris, dan Joel Embiid. Tidak banyak perubahan di bangku cadangan mereka. Kehilangan Drummond mungkin akan coba ditutupi oleh Paul Reed dan Paul Millsap atau bahkan mencari pemain bebas lain yang tersedia.

Sixers kini berada di peringkat lima klasemen sementara Wilayah Timur dengan rekor (32-22) Nets ada tiga tingkat di bawahnya dengan catatan (29-25). Nets kini juga sedang dalam rangkaian buruk sembilan kekalahan beruntun.

Kedua tim sudah bertemu tiga kali di musim ini dan Nets menang di dua gim. Seluruh gim berakhir dengan selisih poin tidak sampai dua digit. Gim terakhir keduanya di musim reguler akan tersaji pada 10 Maret 2022, waktu setempat, dengan Sixers sebagai tuan rumah.(DRMK)

Foto: NBA

Komentar