IBL

Sehari sebelumnya, manajer Sacramento Kings Monte McNair mengumumkan bahwa Luke Walton telah dibebaskan dari tugasnya. Karena Kings sudah kalah tujuk kali dari delapan pertandingan. Sebagai penggantinya, manajemen Kings menunjuk Alvin Gentry sebagai kepala pelatih sementara. Namun debut tersebut tidak berjalan mulus, karena mereka harus menelan kekalahan lagi. Philadelphia 76ers mencuri kemenangan dari Kings dengan skor 102-94, di Golden 1 Center, Senin malam, 22 November 2021 waktu Amerika Serikat. 

Sixers sendiri belum bisa menurunkan tim terbaiknya. Joel Embiid masih dikarantina karena terpapar Covid-19. Danny Green mengalami masalah dengan hamstring kiri. Kemudian, Tobias Harris yang seharusnya bisa bermain melawan Kings, harus dikeluarkan dari daftar susunan pemain karena mengalami nyeri di pinggul kirinya. Sixers hanya menurunkan sembilan pemain saja. 

Tyrese Maxey mencetak 24 poin untuk Sixers. Matisse Thybulle menambahkan 15 poin, disusul Shake Milton (16 poin), Isaiah Joe (11 poin), George Niang (12 poin), dan Furkan Korkmaz (11 poin). Salah satu faktor kunci dalam kemenangan Sixers adalah kehadiran Andre Drummond. Dia membuat 9 poin, 23 rebound, 3 asis, 1 steal, dan 3 blok. 

Drummond menjadi pemain Sixers keempat yang mencetak 20+ rebound lebih dari tiga kali selama semusim. Pemain lain yang pernah melakukannya adalah Joel Embiid, Moses Malone, dan Charles Barkley. Drummond sudah membuat tiga blok di kuarter pertama. Ini memberikan tekanan mental kepada Harrison Barnes. Karena Barnes harus berpikir dua kali sebelum menantang Drummond di bawah ring. 

Dari barisan bigman Kings, hanya Richaun Holmes yang tampil bagus dengan catatan 18 poin. Barnes menyumbang 10 poin saja, bahkan Tristan Thompson juga tidak mampu melawan keperkasaan Drummond. Thompson menyumbang 8 poin dan 7 rebound dalam 11 menit. 

Lusa, Sixers akan bertamu ke Chase Center untuk menghadapi Golden State Warriors. Sedangkan Kings, akan menjadi tuan rumah saat Portland Trail Blazers berkunjung ke Sacramento. (tor)

Foto: nba.com

Komentar