SMA Bukit Sion (Buksi) bisa dibilang tim paling dominan di Honda DBL Seri Jakarta. Mereka sudah menang 19 laga beruntun, ditambah dua gelar juara. Tahun ini, Buksi membidik three peat dan paling dekat adalah mengejar kemenangan ke-20 berturut-turut.

Kemenangan beruntun Buksi dihitung dari dua edisi penyelenggaraan ke belakang Honda DBL di seri Jakarta (2018 dan 2019). Dalam dua musim tersebut Buksi sukses mengukir prestasi back-to-back champion. Buksi mencetak rekor sempurna dengan menyapu bersih sembilan kemenangan pada musim 2018. Begitu pula pada musim 2019.

Dari total sembilan laga yang mereka lalui sejak regional Jakarta Barat (West Region), hingga babak puncak Championship Series, semua dilibas dengan kemenangan. Buksi menambah koleksi kemenangan menjadi 19 kali setelah menundukkan SMAN 34 Jakarta, Senin lalu.

Terakhir, tim besutan Jap Ricky Lesamana ini mengalami kekalahan di tahun 2017. Kala itu mereka takluk dari rival abadinya, SMAN 71 Jakarta dibabak perempatfinal, tepatnya pada Selasa, 22 Agustus 2017 dengan skor 28-32. Selanjutnya, mereka belum pernah kalah sampai berita ini diturunkan.

Di musim ini, coach Rikcy juga punya misi untuk torehkan sejarah. Dengan mencetak three peat. "Sebelumnya belum ada yang pernah three peat kan? Saya ingin mencetak rekor itu," tutur Jap Ricky.

Namun, hari ini mereka akan bersua SMA Charitas, yang pada laga sebelumnya sukses menumbangkan SMAN 68 Jakarta.

Kendati percaya diri, pelatih DBL Indonesia All Star 2015 dan 2018 itu tetap punya catatan penting untuk laga sore hari ini. Salah satunya adalah mengenai lini pertahanan tim di laga kontra SMAN 34 lalu.

"Catatan melawan SMAN 34 memang banyak. Tapi, tim tetap percaya diri bertanding dengan lawan selanjutnya nanti," tegasnya.

Namun, kembali lagi, laga ini akan jadi penentu, apakah Buksi bisa menggenapkan kemenangan ke-20 dari partai hari ini atau mungkinkah Charitas memutus rantai kemenangan Buksi yang sudah tercatat sejak tiga tahun silam?

Laga Buksi konta kontra SMA Charitas disiarkan langsung secara live streaming via aplikasi DBL Play, juga Facebook Wahana Honda Jakarta. (Ren)

Foto: Dika Kawengian

 

Populer

Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Dalton Knecht Menggila Saat Lakers Tundukkan Jazz
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
LeBron James Hiatus dari Media Sosial
Luka Doncic Cedera, Kabar Buruk Bagi Mavericks
Shaquille O’Neal Merana Karena Tidak Masuk Perbincangan GOAT
Perlawanan Maksimal! Indonesia Kalah dari Korea di Tujuh Menit Terakhir!
Tyrese Maxey Buka-bukaan Soal Kondisi Internal Sixers
Rencana NBA Pakai Format Pickup-Style untuk All-Star Game 2025