Tim Nasional Basket Putra Indonesia untuk SEA Games 2017 sudah bersiap. Tim putri pun tak ketinggalan. 19 nama pebasket putri terbaik Indonesia dipanggil untuk mengikuti seleksi.

19 nama tersebut antara lain, Kadek Pratita Citta Dewi, Regita Pramesti, dan Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma. Ketiganya berasal dari Bali. Lalu ada empat pemain dari Jawa Tengah yaitu Natasha Debby Christaline, Yuni Anggraeni, Mariam Ulfah dan Dyah Lestari.

Dua center dari Kalimatan Timur juga dipanggil, mereka adalah Gabriel Sophia dan Yuliana Anggita Soemaryono. Ditambah lagi pemain dari Papua, Jacklien Ibo dan Lea Elvensia Wolobubo Kahol.

Pebasket asal Jawa Timur paling banyak dipanggil, mereka adalah Henny Sutjiono, Adelaide Callista Wongsohardjo, Sumiati, Jovita Elizabeth Simon, Christine Aldora Tjundawan dan Mega Nanda Perdana Putri. Sedangkan tambahannya ada satu pebasket DKI Jakarta yaitu Agustin Elya Gradita Retong, dan dari Jawa Barat, Clarita Antonio.

Manager tim putri adalah Wahyu Gunarto atau yang kita kenal dengan panggilan Njoo Lie Wen. Untuk urusan strategi dipegang oleh kepala pelatih Kim Dong Won. Coach Kim didampingi tiga orang asisten pelatih yaitu Arif Gunarto (Njoo Lie Fan), Bambang Asdianto Pribadi, dan Tri Adnjanaadi Lokatanaya.



Memang saat ini mereka sudah berkumpul di kota Cirebon, tepatnya di GMC Basketball Arena. Namun masih ada beberapa pemain yang belum bergabung. Mereka masih didera cedera seperti Agustin Elya Gradita cedera lengan kiri, diprediksi bakal bergabung 4 Juni 2017. Jacklien Ibo juga masih cedera lutut dan masih harus menjalani perawatan selama dua minggu kedepan.

Kemudian Christine Tjundawan masih berkutat dengan jahitan luka di bibir pasca final Campus League di Surabaya. Lea Kahol masih diberi waktu beristirahat pasca memenangi FIBA 3x3 U18 Asia Cup di Malaysia dan Adelaide belum hadir lantaran harus menyelesaikan ujian.

Menurut Bambang Asdianto Pribadi selaku asisten pelatih tim nasional Indonesia, tim ini sudah menjalani program latihan. Hanya saja disesuaikan untuk pemain yang menjalankan ibadah puasa. Sementara itu, belum ada kepastian kapan akan ditentukan 12 pemain yang akan berangkat ke SEA Games 2017. Karena mereka harus menjalani serangkaian seleksi, agar pemain yang terpilih benar-benar siap secara fisik maupun mental.

Foto: Alvin Indra

Populer

Baru Gim 1, Jokic dan Westbrook Sudah Cetak Rekor NBA
Thunder Cetak Sejarah, Menang 51 Poin di Gim 1 Playoff
Selebrasi Anthony Edwards Viral di Media Sosial
Pelatih NBA Memilih Kenny Atkinson sebagai Coach of the Year 2025
Lakers Kalah Telak dari Timberwolves di Gim 1
Akhir Perjalanan yang Menyedihkan Bagi Dallas Mavericks
Sempat Rebutan Bola, Nikola Jokic Memuji Kekuatan Jeff Van Gundy
Raih Rekor Tripoin di Playoff, Timberwolves Waspada Pembalasan Lakers
Donovan dan Davion Mitchell Berhadapan Dalam Cavaliers vs Heat di Playoff
Kyle Kuzma Catat Sejarah Buruk di Playoff NBA